Berita

100 CCTV pantau arus mudik di sepanjang Tol Semarang-Batang

Cropped Favicon Bi 1.png
×

100 CCTV pantau arus mudik di sepanjang Tol Semarang-Batang

Share this article
Img 20240329 190159.jpg

SEMARANG – Pengelola Jalan Tol Semarang-Batang, Jawa Tengah, memasang sekitar 100 kamera CCTV di berbagai titik di tol sepanjang 75 km tersebut untuk mendukung kelancaran arus mudik Lebaran 2024.

Direktur Utama PT Jasa Marga Semarang Batang Nasrullah di Semarang, Jumat, mengatakan, CCTV terpasang di ruas jalan maupun tempat-tempat istirahat yang ada di sepanjang jalan tol.

“CCTV tersebut dapat diakses, sehingga pemudik bisa mengetahui kondisi kepadatan lalu lintas jalur yang akan dilalui,” katanya.

Menurut dia, salah satu titik penting di ruas tol Semarang-Barang yakni gerbang Tol Kalikangkung yang merupakan akses masuk Jawa Tengah dari arah barat.

Ia mengatakan 462 851 kendaraan akan melintas masuk melalui Kalikangkung dari arah Barat selama H-7 hingga H+7 Lebaran.

Ia menuturkan puncak arus mudik diperkirakan terjadi pada H-4 Lebaran atau pada 6 April 2024 dengan jumlah kendaraan melintas masuk melalui Kalikangkung mencapai 71.901 kendaraan.

Menurut dia, 10 gardu pembayaran ditambah dengan 7 gardu miring telah disiapkan untuk melayani para pemudik.

“Kami juga menyiapkan 20 mobile reader untuk membantu mempercepat transaksi di gerbang tol,” katanya.

Ia menjelaskan dengan perkiraan jumlah kendaraan sebanyak itu, rasio kapasitas rasio jalan tol masih berada di bawah 0,8.

“Tol Semarang-Batang siap, daya tampung masih memadai dalam menghadapi arus mudik tahun ini,” katanya.

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Suryadi, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kompol Joko Lelono, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono