BeritaEkbisHankam

Bhabinkamtibmas Polsek Bulu Rembang Ajak Warga Masyarakat Taati Aturan Lalu Lintas

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Bhabinkamtibmas Polsek Bulu Rembang Ajak Warga Masyarakat Taati Aturan Lalu Lintas

Share this article

REMBANG – Aipda Karyanto Bhabinkamtibmas Polsek Bulu Polres Rembang, melakukan kegiatan pembinaan dan memberikan imbauan terkait knalpot brong, kelompok geng motor, dan aturan berlalu lintas kepada warga di wilayah Kecamatan Bulu Kabupaten Rembang, Senin (19/2/2024).

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preemtif dan preventif yang diambil oleh pihak Kepolisian guna mengatasi gangguan kamtibmas yang seringkali muncul akibat kebisingan dan perilaku kelompok motor di kalangan pelajar.

Kapolres Rembang AKBP Suryadi, S.I.K.,M.H. melalui Kapolsek Bulu Iptu Taat Ujianto menjelaskan bahwa kegiatan pembinaan dan imbauan ini merupakan langkah preemtif Polsek Bulu dalam menangani permasalahan knalpot tidak sesuai spesifikasi dan geng motor di wilayah Rembang.

“ Pihak Kepolisian berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh warga. Salah satu fokus kita adalah mengatasi knalpot tidak sesuai spesifikasi yang sering menjadi penyebab gangguan ketertiban,” ujar Iptu Taat.

Bhabinkamtibmas memberikan pemahaman kepada para pemilik motor terkait aturan lalu lintas dan dampak negatif knalpot bising terhadap lingkungan dan kesehatan. Dalam pembinaan ini, pihak kepolisian mendatangi sekolah-sekolah dan lokasi-lokasi yang sering dijadikan tempat berkumpul para pelajar.

“ Selain memberikan pemahaman tentang aturan lalu lintas, kami juga memberikan himbauan agar kelompok motor dapat menjaga perilaku yang sesuai dengan norma dan etika sosial. Tujuan utama kami adalah menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua,” tambah Taat.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman kepada pelajar tentang pentingnya mendukung ketertiban dan keamanan di lingkungan masyarakat. Pihak Kepolisian tidak hanya berfokus pada penindakan, tetapi juga memberikan pendekatan sosial dan pembinaan kepada para pelajar agar mereka memahami dan menginternalisasi norma-norma kehidupan bermasyarakat.

Upaya pencegahan yang dilakukan diharapkan dapat mengurangi potensi terjadinya aksi kenakalan remaja dan konflik di wilayah tersebut, serta menciptakan lingkungan yang lebih aman dan kondusif.

HUMAS POLRES REMBANG

 

Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Suryadi, Kompol Joko Lelono, Kabupaten Rembang, Pemkab Rembang, PolisiNgajiPolisiNyantri, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama