Berita

Penyebab Minibus Terguling di Bukit Barisan Diungkap Satlantas Polres Banjarnegara

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Penyebab Minibus Terguling di Bukit Barisan Diungkap Satlantas Polres Banjarnegara

Share this article
Sebab Minibus Terguling Di Bukit Barisan Diungkap Satlantas Polres Banjarnegara

Banjarnegara – Satlantas Polres Banjarnegara mengungkap penyebab minibus dengan nomor polisi B 7320 CAA yang membawa wisatawan Dieng terguling di jalan raya Condong Campur (Bukit Barisan) Pejawaran Banjarnegara, bahwa berdasarkan pemeriksaan sementara bukan akibat rem blong, namun karena sopir tidak bisa mengendalikan kendaraan.

“Kami analisa untuk penyebabnya bukan dari rem tapi dari pengemudinya tidak mampu mengendalikan kendaraanya, setelah kami cek bersama Dishub untuk kondisi rem depan dan belakang masih bagus,” kata Kapolres Banjarnegara AKBP Erick Budi Santoso, SH, SIK, MH melalui Kasat Lantas Polres Banjarnegara Iptu Mohamad Bimo Seno, S.Tr.K, SIK saat ditemui dikantornya, Senin (27/5/2024) sore.

Ia mengungkapkan, kronologi kejadian kecelakaan tersebut bahwa minibus tersebut membawa wisatawan akan kembali ke Jakarta usai berlibur dari Dieng, menuju arah jakarta melalui jalur pejawaran Banjarnegara.

“Kemudian (saat menuruni) di Bukti Barisan sopir tidak dapat meng-handle kendaraannya akhirnya terjatuh (ke ladang) dengan kedalaman 6 sampai 7 meter,” ucap dia.

Adapun korban 19 orang selamat, rawat jalan 14 orang rawat jalan di Puskesmas Batur, Korban luka ringan 5 orang dirujuk ke RSUD Wonosobo.

Kasatlantas mengatakan, sampai saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan terhadap pengemudi minibus, Agus Salim (50).

Selain itu, Tim Traffic Accident Analysis (TAA) Direktorat Lalu Lintas Polda Jateng juga hari ini turun ke lokasi untuk memastikan penyebab kecelakaan.

“Kami rencana akan evaluasi jalur dari arah dieng ke Banjarnegara akan dialihkan lewat jalur lain,” tandasnya.

 

Polres Banjarnegara, Kapolres Banjarnegara, AKBP Erick Budi Santoso, Pemkab Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Kasatlantas Polres Banjarnegara, Satlantas Polres Banjarnegara, Iptu Mohammad Bimo Seno, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Kombes Pol Nanang Haryono, Jawa Tengah, Jateng