BANDUNG – Organisasi kemasyarakatan memang berfungsi sebagai basis pembentukan masyarakat sipil. Namun, kiprah organisasi kemasyarakatan yang bernuansa kekerasan dinilai meresahkan. Menurut publik, kondisi ini diakibatkan penegakan hukum yang lemah dan keterkaitan yang erat dengan motif ekonomi dan politik kelompok tertentu di masyarakat.
Ketua Organisasi masyarakat (Ormas) Paguyuban Sundawani yang di Komandoi oleh Robby Maulana nampaknya ingin merubah paradigma tersebut. Ia bersama pengurus lainnya kerap menggelar bhakti sosial, dan selalui mengedepankan kesejahteraan masyarakat.
“Ormas haruslah bermanfaat untuk masyarakat, sebab ormas adalah bagian dari unsur masyarakat yang mempunyai payung hukum serta di akui negara. Kegiatan-kegiatan sosial di masyarakat sebagai bukti kepedulian sosial kami kepada lingkungan sekitar,” papar Robby Maulana, pencetus dan sekaligus Ketua Umum Sundawani Wirabuana.
“Kami selalu menekankan agar seluruh anggotanya wajib membela kepentingan masyarakat. Beliau juga tegaskan sebuah organisasi kemasyarakatan harus bermanfaat untuk kepentingan umum dan menjaga kedaulatan Negara Republik Indonesia” tambahnya.
Sundawani Wirabuana yang didirikan pada 2012 diharapkan bisa menjadi organisasi mandiri yang hadir sebagai wadah dan pelopor bagi generasi muda.
Robby pun menuturkan bahwa Sundawani Wirabuana bisa memberikan solusi, pencerahan, kesadaran dan pemberdayaan agar semua unsur pemerintahan serta masyarakat dapat bahu-membahu menjaga secara bersama-sama agar tetap menjaga kondusifitas kota Bandung.(*)