Berita

Fokkal Ajak Banyuwangi Sukseskan Pilkada 2024 dengan Semangat Gembira

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Fokkal Ajak Banyuwangi Sukseskan Pilkada 2024 dengan Semangat Gembira

Share this article
Fokkal Ajak Banyuwangi Sukseskan Pilkada 2024 Dengan Semangat Gembira

BANYUWANGI – Kondisi politik nasional yang hangat akhir-akhir ini, membuat Forum Komunikasi Kiai Langgar (Fokkal) mengambil sikap. KH Syaifudin Zuhri, ketua Fokkal Banyuwangi mengajak masyarakat untuk bersama-sama mensukseskan Pilkada Banyuwangi 2024. “Sebentar lagi masyarakat Banyuwangi, akan dihadapkan pada momen Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), mari kita sukseskan bersama,” kata Gus Fudin, sapaan akrab KH Syaifudin Zuhri.

Ajakan tersebut sengaja dilontarkan karena kondisi masyarakat Banyuwangi, yang heterogen, terdiri dari beberapa suku dan agama. Pilkada, tambah Gus Fudin, merupakan pesta demokrasi. Layaknya pesta, maka ajang lima tahunan tersebut wajib dijalani dengan penuh riang gembira dan bahagia. Pilkada juga merupakan wadah pendidikan serta pendewasaan politik bagi seluruh elemen masyarakat.

“Berbeda pilihan itu hal biasa. Harus tetap bahagia dan menjaga tali silaturahmi, kerukunan dan kedamaian,” cetusnya.

Sebagai wujud peran serta aktif dalam suksesi Pilkada Banyuwangi, forum ulama yang diresmikan oleh Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada tahun 2022 lalu, ini akan mengajak seluruh jajaran pengurus dan anggota untuk menggelar sosialisasi. Menggaungkan semangat perdamaian dan mengedepankan marwah demokrasi.

“Yang paling utama dari Pilkada Banyuwangi, adalah menghadirkan pemimpin terbaik yang mampu membawa kemajuan dan mewujudkan masyarakat yang lebih sejahtera,” tegas Gus Fudin.

Sebagai organisasi yang dicetus dan memiliki ikatan batin kuat dengan DPC Partai Demokrat Banyuwangi, Fokkal juga berkomitmen akan terus menjunjung tinggi amanat serta keputusan partai berlambang Mercy. “Dan Fokkal kan berisi para Kiai Langgar, pengasuh Pondok Pesantren, para ulama, yang tentunya sangat bijaksana, sudah matang dalam bersikap dan tidak lupa akan sejarah,” imbuhnya.

Dikonfirmasi terpisah, Ketua DPC Partai Demokrat Banyuwangi, Michael Edy Hariyanto menyampaikan, terkait suksesi Pilkada, pria yang juga dipercaya menjadi Wakil Ketua DPRD Banyuwangi, ini mengajak masyarakat untuk mendukung sosok terbaik. Yakni kandidat yang terbukti mampu membawa kabupaten paling ujung timur Pulau Jawa pada kemajuan.

Pada percepatan pembangunan infrastruktur, Sumber Daya Manusia (SDM) dan mewujudkan masyarakat yang sejahtera. “ Sebelum mencoblos, pastikan yang dipilih adalah orang baik yang terbukti mampu membawa kebaikan untuk Banyuwangi,” tutup Michael.

Sumber : www.tvonenews.com

 

Polresta Banyuwangi, Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono, Banyuwangi, Jawa Timur, Polda Jatim, Polres Banyuwangi, Resta Banyuwangi, Kepolisian Resor Kota Banyuwangi, Polisi Resor Kota Banyuwangi, Polisi Banyuwangi, Kota Banyuwangi, Pemkab Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi, Nanang Haryono