BREAKING

Lain-lain

Anev Penanganan Covid – 19 dipimpin Langsung Kapolres Grobogan

Polres Grobogan menggelar Anev Penanganan Covid 19 yang dipimpin oleh Kapolres Grobogan AKBP Benny Setyowadi SIK MSi.  Dalam Anev penanganan Covid 19, Kapolres Grobogan membahas terkait penanganan Covit 19  yaitu tentang 3 T ( Tracing,Testing, Treatment ).

Dalam penyampaiannya disampaikan bahwa saat  Bhabinkamtibmas dan Babinsa melaksanakan kegiatan sosialisasi atau pencegahan Covid 19 bersama pihak Puskesmas maupun Desa harus berkwalitas artinya tepat sasaran sehingga warga betul betul menaati Protokol kesehatan.

“ini tidak boleh kita anggap sepele, untuk mengantisipasi penyebaran Covid – 19,  hal tersebut lakukan tindakan preventif, represif dan kuratif (penyembuhan) terutama diwilayah kabupaten Grobogan”. Jelas Kapolres

Kemudian menyikapi kejenuhan yang muncul di masyarakat kaitannya protokol kesehatan, Kapolres Grobogan mengajak seluruh anggota Polres Grobogan agar tidak bosan untuk melakukan sosialisasi dan edukasi protokol kesehatan kepada masyarakat.

“Protokol kesehatan sangat penting, ingatkan warga jika sudah mulai bosan. Berikan contoh dan teladan yang baik. serta giatkan kembali tindakan pencegahan dengan menjalin sinergi antar lintas sektoral di wilayah, masing masing” kata Kapolres

Selain melalui tindakan preventif seperti melalui himbauan-himbauan, tindakan represif,  peningkatan disiplin prokes melaui operasi yustisi agar terus ditingkatkan bersama stakeholder  yang bertujuan untuk mendisiplikan masyarakat agar selalu  mematuhi prokes 5M.

“Pendisiplinan prokes melalui kegiatan operasi yustisi bertujuan agar masyarakat tetap disiplin, ada atau tidak petugas masyarakat tetep patuh terhadap protokol kesehatan”. Terang AKBP Benny

Masih dalam arahan tentang penanganan covid19,  Kapolres Grobogan mengingatkan seluruh jajaran agar kembali meningkatkan kegiatan PPKM Level II.untuk  penanganan covid -19 Polri tidak bisa sendiri, harus melibatkan stakeholder.

“Selain itu program pemerintah dalam penanganan covid 19 melalui program vaksinasi masal harus kita sukseskan, Polri harus sepenuhnnya mendukung program vaksinasi”.jelas Kapolres

Related Posts