KEBUMEN – Memastikan kendaraan yang tengah beroperasi dalam kondisi laik jalan, Satlantas Polres Kebumen bersama Pemkab Kabupaten Kebumen mengecek kendaraan angkutan umum atau ramp check kendaraan, Sabtu (18/5)

Kegiatan yang digelar Terminal Bus Tipe A Kebumen tersebut dipimpin oleh Kasatlantas Polres Kebumen AKP Koyim Maturrohman didampingi Dishub Kebumen, BPTD Kebumen, Dinas Kesehatan Kebumen, serta personel Sat Lantas Polres Kebumen.

Kapolres Kebumen AKBP Recky melalui AKP Koyim, menyampaikan ramp check kendaraan penting dilakukan untuk memastikan semua dalam kondisi baik. Tak luput seperti sistem penerangan, sistem pengereman, kondisi kaca depan, kondisi ban, dan sabuk keselamatan juga dilakukan pengecekan oleh petugas gabungan.
Lalu pada teknis penunjang kendaraan, meliputi pengukur kecepatan, spion, wiper kaca depan, klakson, kapasitas tempat duduk penumpang, serta perlengkapan kendaraan dan perlengkapan tanggap darurat juga dicek pada kesempatan itu.

Menurut AKP Koyim, saat ramp check, bus yang masuk terminal diperiksa satu persatu mulai dari kelengkapan teknis, sampai kelengkapan secara administrasi. “Sasaran kegiatan ini adalah kendaraan pengangkut penumpang yang memasuki wilayah Kebumen. Total ada 22 bus yang kita lakukan pengecekan,” ujarnya.

Dalam kegiatan ini, para sopir bus juga menjalani pengecekan kesehatan laboratorium ringan oleh Dinas Kesehatan Kebumen. “Pengecekan ini untuk meminimalisir terjadi kecelakaan karena troublenya kendaraan, ataupun kondisi sopir yang kurang sehat. Sehingga kami melakukan pengecekan sebagai upaya pencegahan,” jelas AKP Koyim saat memimpin kegiatan.

Ramp check akan dilakukan secara berkala di beberapa titik rest area, juga beberapa terminal di Kebumen. Satlantas juga akan meningkatkan kegiatan patroli antisipasi kerawanan lalu lintas di jalur utama. Ini dilakukan sesuai arahan Kapolres Kebumen agar terwujud keamanan keselamatan ketertiban kelancaran berlalu-lintas (Kamseltibcarlantas) yang kondusif di wilayah Kebumen.

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono, Kombes Pol Nanang Haryono, AKBP Suryadi, Kompol Joko Lelono