Berita

Di Sela-sela Apel Pagi, Wakapolres Rembang Berikan Penekanan Terhadap Anggota Terkait SOP Dalam Berdinas

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Di Sela-sela Apel Pagi, Wakapolres Rembang Berikan Penekanan Terhadap Anggota Terkait SOP Dalam Berdinas

Share this article
Di Sela Sela Apel Pagi, Wakapolres Rembang Berikan Penekanan Terhadap Anggota

REMBANG – Wakapolres Rembang Kompol M. Fadhlan, S.H.,S.I.K.,M.H. beri penekanan kepada seluruh anggota untuk meningkatkan kedisiplinan dalam mengemban tugas, Selasa (09/07/2024).

Wakapolres Rembang melakukan pengecekan kekuatan jumlah personil Polres Rembang serta menyampaikan arahan dan evaluasi kepada angggota di halaman Apel Mako Polres Rembang di sela-sela Apel pagi yang di pimpin Kabag Ops Kompol Bambang Sugito, S.Sos.,M.H.

“ Tingkatkan disiplin baik apel pagi dalam melaksanakan tugas terutama dalam memberikan pelayanan Kepolisian kepada masyarakat dan tingkatkan pengawasan apalagi terhadap Tahanan Polres, untuk piket yang bertugas pada hari itu di perhatikan dan di cek betul-betul SOP nya, jangan ada barang bawaan yang membahayakan petugas ataupun penghuni tahanan itu sendiri”, tegas Wakapolres.

Kegiatan Apel tersebut di lakukan selain untuk memupuk rasa kedisplinan anggota juga untuk menjaga kekompakan anggota Polres Rembang.

Wakapolres Kompol Fadhlan sapaan akrabnya, mewanti-wanti anggota supaya tidak melakukan pelanggaran sekecil apapun. Dirinya berharap anggota Polres Rembang dalam berdinas selalu dalam lindungan Tuhan yang maha Esa. Tetapi sekali lagi dirinya berharap anggota bekerja sesuai SOP dan berdinas dengan selalu memperhatikan resiko yang akan terjadi.

Wakapolres juga melaksanakan pemeriksaan sikap tampang kepada Personil. Menurutnya, bahwa sikap tampang dan penampilan seorang Anggota Polri akan mencerminkan Kesatuannya, terlebih yang bertugas di bagian pelayanan Publik dan kerap beinteraksi dengan masyarakat. Dalam pelaksanaan apel pagi diikuti para pejabat utama Polres, dan seluruh personil Polres Rembang.

HUMAS POLRES REMBANG

 

Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Suryadi, Kabupaten Rembang, Pemkab Rembang, PolisiNgajiPolisiNyantri, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, Kombes Pol Nanang Haryono, Kepolisian Resor Rembang, Polisi Rembang