Brebes – Warga Desa Bulakelor, Ketanggungan, Kabupaten Brebes, menggeruduk kantor balai desa setempat. Mereka mendesak Sekretaris Desa (Sekdes), pria berinisial IW (40) agar mundur dari jabatannya karena diduga mesum dengan saudara iparnya.
Dalam aksinya hari ini, Senin (8/7), warga menyebut dugaan perbuatan asusila itu terjadi pada Kamis (4/7) dini hari di pekarangan belakang rumah IW. Perbuatan itu dipergoki oleh salah seorang warga.
“Harus dipecat. Sudah berbuat seperti itu harus dipecat,” kata Kasri, salah seorang warga yang berdemo di balai desa, Senin (8/7/2024).
Warga lain, Solahudin, mengatakan kabar dugaan tindakan asusila oleh Sekdes Bulakelor ini sudah menyebar dan diketahui seluruh warga.
“Informasinya Pak Sekdes melakukan itu di pekarangan belakang rumahnya pada Kamis dini hari,” ujar Solahudin.
Kapolsek Ketanggungan, AKP Umi Antum Farich mengatakan demo warga di Balai Desa Bulakelor berlangsung tertib dan kondusif. Mereka mendesak agar IW mengundurkan diri dari jabatannya.
Umi menjelaskan, oknum sekdes tersebut telah bersedia mengundurkan diri dengan membuat surat pernyataan bermaterai.
“Yang bersangkutan bersedia mundur dengan membuat surat pernyataan yang ditandatangani di atas meterai. Warga yang protes kondusif, mereka bubar setelah sekdes mundur,” pungkas Umi.
sumber: detikjateng
Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kombes Pol Nanang Haryono, AKBP Suryadi, Kepolisian Daerah Jateng, Polisi Jateng, Polri, Polisi Indonesia