Berita

DPRD Bersholawat, Wujud Doa untuk Kondusivitas Kota Semarang

Cropped Favicon Bi 1.png
×

DPRD Bersholawat, Wujud Doa untuk Kondusivitas Kota Semarang

Share this article
Dprd Bersholawat, Wujud Doa Untuk Kondusivitas Kota Semarang

SEMARANG – DPRD Kota Semarang menggelar kegiatan DPRD Bersholawat di Halaman Balai Kota Semarang, Selasa (10/12/2024) malam, menghadirkan Abah Ali Mafia Sholawat dan Ustaz Fahrurrozi.

Meski hujan mengguyur, para tamu undangan dan jamaah tetap antusias mengikuti kegiatan tersebut.

Ketua DPRD Kota Semarang, Kadar Lusman, menyampaikan kegiatan ini sebenarnya telah direncanakan sejak lama, namun baru bisa terealisasi tahun ini.

“Ini sebetulnya kami rencanakan sudah lama. Di Kota Semarang banyak instansi melakukan salawat. Kami sepakat DPRD melakukan kegiatan salawat supaya Semarang semakin kondusif dan adem,” ujar Pilus, sapaan akrabnya.

Ia menambahkan, kegiatan ini bertepatan dengan momentum awal keanggotaan legislatif periode baru sekaligus menjadi penutup akhir tahun 2024.

“Kami ingin legislatif bisa jadi contoh. Ini untuk ngedemke hati. Ini bisa jadi doa akhir tahun,” lanjutnya.

Dia berharap kegiatan ini dapat menjadi semangat baru bagi jajaran legislatif periode 2024-2029 dalam menjalankan amanah masyarakat.

“Kebetulan bersamaan dengan anggota yang baru. Mudah-mudahan, bisa menjadi rutinitas. Kalau nggak bisa setahun sekali, setidaknya dua tahun sekali,” ungkapnya.

Kadar menegaskan kegiatan salawat ini tidak ada kaitannya dengan pilkada dan telah direncanakan jauh sebelum pilkada berlangsung.

“Ini tidak ada kaitan dengan pilkada. Kita sudah rencanakan jauh hari. Tapi, harapannya bisa menyatukan semua masyarakat,” jelasnya.

Wakil Ketua DPRD Kota Semarang, Wahyoe Winarto, menambahkan bahwa acara ini diharapkan membawa berkah dan kelancaran bagi seluruh anggota legislatif periode 2024-2029.

“Akhir tahun ditutup dengan doa supaya 2025 bisa lebih baik, lebih barokah, lancar. Acara ini diinisiasi oleh Pak Ketua supaya semua menjalankan tugas 2025 lancar,” ujar Liluk, sapaan akrabnya.

sumber: TribunJateng.com

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kombes Pol Ari Wibowo, Kompol Muhammad Fachrur Rozi, Artanto, Ribut Hari Wibowo