BeritaHukrim

Edarkan Ribuan Pil Koplo, Ibu Rumah Tangga di Jembrana Diringkus

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Edarkan Ribuan Pil Koplo, Ibu Rumah Tangga di Jembrana Diringkus

Share this article
Edarkan Ribuan Pil Koplo, Ibu Rumah Tangga Di Jembrana Diringkus

JEMBRANA – Seorang ibu rumah tangga di Jembrana berusia 36 tahun dengan inisial EKA ditangkap oleh Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Jembrana atas dugaan peredaran pil koplo.

Penangkapan terjadi di kediamannya di Perum Kelapa Indah, Banjar Kelapa Balian, Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana pada Kamis 29 Februari 2024 sekitar pukul 12.30 WITA. EKA diduga telah menjual ribuan butir pil koplo di wilayah tersebut.

Kasat Resnarkoba Polres Jembrana, AKP I Gede Alit Darmana, mengatakan penangkapan EKA bermula dari informasi masyarakat mengenai peredaran pil koplo di wilayah Jembrana. Setelah melakukan penyelidikan, tim Opsnal Satresnarkoba Polres Jembrana melakukan penggerebekan di rumah EKA.

“Saat dilakukan penggeledahan, kami menemukan 1 paket JNE yang berisi 2 kaleng plastik berisi pil warna putih berlogo huruf Y yang disembunyikan di belakang bupet,” ungkap AKP Alit Darmana.

Dari hasil interogasi, EKA mengaku bahwa pil tersebut miliknya dan ia dapatkan dengan cara membeli seharga Rp 1.300.000 per kaleng dari seseorang bernama Dani Pratama di Kabupaten Banyuwangi. Eka kemudian menjual kembali pil tersebut dengan harga Rp5.000 per butir.

“Eka sudah sekitar 1 tahun mengedarkan pil koplo tanpa izin dan dari hasil penjualannya, dia mendapatkan keuntungan rata-rata Rp3.700.000 per kaleng,” jelas AKP Alit Darmana.

Selain mengamankan 2.050 butir pil koplo, polisi juga menyita sejumlah barang bukti lainnya, seperti 2 kaleng plastik, 1 kotak paket JNE, 1 handphone, dan uang tunai Rp 180.000. EKA dijerat dengan Pasal 435 atau Pasal 436 ayat (2) UU RI No 17 Tahun 2003 tentang Kesehatan dengan ancaman hukuman 12 tahun penjara.

Kasus ini menunjukkan bahwa peredaran pil koplo masih marak terjadi di wilayah Jembrana. Masyarakat diimbau untuk selalu waspada dan segera melaporkan kepada pihak berwajib jika menemukan aktivitas mencurigakan.

 

Polda Bali, Kapolda Bali, Irjen Pol. Ida Bagus Kd Putra Narendra, S.I.K., M.Si., Kabidhumas Polda Bali, Polres Jembrana, Kapolres Jebrana, AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si., Lapor Ngabuburit Bli

Kepedulian Bersama: Tni Dan Polri Berikan Bantuan Kepada Korban Kebakaran
Polsek Sokaraja Polresta Banyumas Tunjukkan Sinergitas TNI-Polri dengan Bantu Korban KebakaranBANYUMAS – Jum’at (27/9/24), Kapolsek Sokaraja Polresta Banyumas Polda Jateng AKP Soetrisno, S.H., beserta anggota melaksanakan kegiatan pemberian bhakti sosial kepada Safrudin warga Desa Klahang yang terkena musibah kebakaran rumah. Pemberian bhakti sosial tersebut Polsek Sokaraja juga bersinergi bersama dengan Koramil 04 Sokaraja. “Kegiatan ini sebagai wujud kepedulian Polsek Sokaraja dan Koramil 04 Sokaraja kepada warga masyarakat yang terdampak musibah. Dan diharapkan dengan kegiatan bhakti sosial ini dapat meningkatkan kedekatan dan silaturahmi antara Polri-TNI dengan masyarakat serta meringankan beban warga masyarakat yang terdampak musibah,” ujar Kapolresta Banyumas Kombes Pol Ari Wibowo, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Sokaraja AKP Soetrisno, S.H. Danramil Sokaraja menambahkan, disamping itu kegiatan bhakti sosial sinergitas ini juga sekaligus untuk memupuk rasa kepedulian kepada sesama dan juga dalam rangka menyambut HUT TNI ke 79 tahun 2024, tutur Kapten Inf Sudarmono. Bhakti sosial sinergitas yang dihadiri pula oleh Kadus 2 Desa Klahang Safitri, Bhabinkantibmas dan Babinsa serta masyarakat sekitar diserahkan bantuan sosial kepada Safrudin berupa sembako dan bahan bangunan antara lain 20 lembar atap seng ukuran 10 kaki, 6 dus mie instan, 20 kilogram beras, 10 kilogram telur, 2 kilogram paku serta uang belanja untuk kebutuhan bahan bumbu dapur. Polresta Banyuwangi, Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono, Banyuwangi, Jawa Timur, Polda Jatim, Polres Banyuwangi, Resta Banyuwangi, Kepolisian Resor Kota Banyuwangi, Polisi Resor Kota Banyuwangi, Polisi Banyuwangi, Kota Banyuwangi, Pemkab Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi, Nanang Haryono
Berita

BANYUMAS – Jum’at (27/9/24), Kapolsek Sokaraja Polresta Banyumas…