Berita

Honda Beat Tabrak Barier di Sengkan Mayit TWA Ijen, Satu Remaja Terluka

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Honda Beat Tabrak Barier di Sengkan Mayit TWA Ijen, Satu Remaja Terluka

Share this article
Satu Remaja Terluka Dalam Kecelakaan Honda Beat Tabrak Barier Di

BANYUWANGI – Pengendara motor terluka setelah terlibat kecelakaan di jalur Taman Wisata Alam (TWA) Kawah Ijen, Banyuwangi. Insiden ini terjadi diduga akibat rem blong saat motor melaju di jalan turunan.

Kecelakaan itu terjadi di jalur tengkorak sengkan mayit di Desa Tamansari, Kecamatan Licin, Banyuwangi pada Kamis pagi (4/7/2024).

Kapolsek Licin, AKP Junaedi mengatakan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 08.30 WIB. Sebuah sepeda motor Honda Beat mengalami rem blong dan menabrak pembatas jalan.

Motor bernopol P 6755 QAE itu ditunggangi dua orang remaja. Masing berinisial RS (16) dan SR (17). Keduanya berdomisili di Desa Macan Putih, Kecamatan Kabat, Banyuwangi.

 

Polresta Banyuwangi, Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono, Banyuwangi, Jawa Timur, Polda Jatim, Polres Banyuwangi, Resta Banyuwangi, Kepolisian Resor Kota Banyuwangi, Polisi Resor Kota Banyuwangi, Polisi Banyuwangi, Kota Banyuwangi, Pemkab Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi, Nanang Haryono