Berita

HUT RI ke-79, Kapolres Rembang Bersama Unsur Forkopimda Hadiri Apel Penghormatan & Renungan Suci di TMP Giri Bhakti Rembang

Cropped Favicon Bi 1.png
×

HUT RI ke-79, Kapolres Rembang Bersama Unsur Forkopimda Hadiri Apel Penghormatan & Renungan Suci di TMP Giri Bhakti Rembang

Share this article
Hut Ri Ke 79, Kapolres Rembang Bersama Unsur Forkopimda Hadiri Apel

REMBANG – Dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia, Kapolres Rembang AKBP Suryadi, S.I.K.,M.H. bersama Forkompimda Kabupaten Rembang menghadiri Apel Penghormatan dan Renungan Suci di Taman Makam Pahlawan (TMP) Giri Bhakti Rembang.

Apel dipimpin Oleh Dandim 0720/Rembang Letkol Inf Yudhi Yahya, S.H. dalam suasana hening dan khidmat, Sabtu 17 Agustus 2024 dini hari.

Apel Penghormatan dan Renungan Suci diawali dengan laporan komandan Apel dilanjutkan dengan penghormatan kepada arwah pahlawan oleh Inspektur Apel.

Usai Pelaksanaan Apel, Kapolres Rembang AKBP Suryadi, S.I.K.,M.H. menuturkan, Prosesi Apel Kehormatan dan Renungan Suci HUT ke-79 Republik Indonesia di wilayah Kabupaten Rembang tetap berlangsung khidmat.

“ Apel ini merupakan wujud penghormatan atas jasa-jasa para pahlawan,” Ucap Kapolres.

Dalam momen tersebut, Kapolres Rembang juga mengajak semua elemen bangsa untuk menjaga dan merawat kemerdekaan yang telah diraih dengan membangun kebersamaan, menjaga persatuan dan kesatuan bangsa dalam bingkai NKRI, Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika.

“ Isi kemerdekaan dengan hal-hal yang positif, yang mencerminkan kepribadian dan karakter bangsa. Persatuan dan kesatuan adalah anugerah yang harus kita jaga dan rawat bersama-sama,” pungkas AKBP Suryadi.

HUMAS POLRES REMBANG

 

Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Suryadi, Kabupaten Rembang, Pemkab Rembang, PolisiNgajiPolisiNyantri, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, Kepolisian Resor Rembang, Polisi Rembang, Artanto, Ribut Hari Wibowo