Berita

Indahnya Ramadan, Satlantas Polres Banjarnegara Berbagi Kebahagiaan dengan Anak Yatim

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Indahnya Ramadan, Satlantas Polres Banjarnegara Berbagi Kebahagiaan dengan Anak Yatim

Share this article
Peduli sesama, satlantas polres banjarnegara berbagi santunan untuk anak yatim

Banjarnegara – Satlantas Polres Banjarnegara bersama Club otomotif KNS (Kawasai Ninja Society) mengelar bakti sosial berbagi santunan dan buka bersma anak yatim di Griya amanah Banjarnegara, Minggu (9/3/2025) sore.

Kapolres Banjarnegara AKBP Mariska Fendi Susanto, SH, SIK, MM melalui Kasat Lantas Polres Banjarnegara AKP Rohmat Setyadi, SH mengatakan, kegiatan digelar dalam rangka semangat menggemakan keberkahan bulan suci Ramadan 1446 Hijriyah.

“Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polres Banjarnegara terhadap masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan,” katanya usai kegiatan.

Melalui acara ini, lanjut dia, pihakanya ingin semakin mendekatkan diri dengan masyarakat, membangun kebersamaan, serta memberikan manfaat bagi warga yang membutuhkan.

“Harapnya bahwa suasana Ramadan ini dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta memperkuat komitmen bersama dalam menjaga Kamtibmas dan Kamseltibcarlantas (keamanan, keselamatan ketertiban dan kelancaran lalu lintas)di wilayah Banjarnegara,” tandasnya.

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, Kombes Pol Ari Wibowo, AKBP Ike Yulianto Wicaksono, Artanto, Ribut Hari Wibowo