Berita

Jalur Beloran-Pungkruk Sragen Diberlakukan One Way di Puncak Arus Balik

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Jalur Beloran-Pungkruk Sragen Diberlakukan One Way di Puncak Arus Balik

Share this article
Jalur Beloran Pungkruk Sragen Diberlakukan One Way Di Puncak Arus Balik

SRAGEN — Antisipasi kemacetan saat puncak arus balik Lebaran, Dinas Perhubungan (Dishub) Sragen bersama Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sragen melakukan pengalihan arus lalu lintas sejak Sabtu (13/4/2024). Mereka memberlakukan lalu lintas satu arah atau one way dari simpang tiga Beloran sampai simpang tiga Pungkruk.

Kepala Dishub Sragen, R. Suparwoto, Minggu (14/4/2024), mengungkapkan rekayasa lalu lintas satu arah dilakukan dengan melihat situasi lalu lintas yang padat pada Sabtu (13/4/2024) dan hari-hari sebelumnya. Arus lalu lintas dari arah Solo dialihkan lewat jalur ring road utara. Demikian pula arus lalu lintas dari exit tol dan dari Gemolong juga dialihkan masuk ke jalur ring road utara.

“Jadi kendaraan dari arah Solo maupun Gemolong dan exit tol tidak boleh masuk kota Sragen. Alhamdulillah arus lalu lintas pada arus balik Minggu ini mulai normal. Rekayasa one way dimulai Sabtu pukul 10.30 WIB dan sampai sekarang masih berjalan. Sampai kapan rekayasa itu dilaksanakan tergantu pada situasi dan kondisi lalu lintas,” jelas Woto, sapaannya.

Ia menjelaskan jumlah kendaraan pada H+1 dan H+2 Lebaran meningkat drastis. Jumlah kendaraan dari arah barat dan arah timur yang melintas di Jl. Sukowati mencapai 92.177 unit pada Kamis (11/4/2024). Jumlah tersebut naik pada Jumat (12/4/2024) menjadi 97.474 unit. Hingga Minggu pukul 15.30 WIB belum ada pembaruan data dari Dishub Sragen terkait data jumlah kendaraan tersebut.

Woto menerangkan lonjakan penumpang yang meninggalkan Sragen di Stasiun Kereta Api (KA) Sragen juga naik, mulai dari 509 penumpang pada Rabu naik menjadi 935 penumpang pada Jumat. Sedangkan penumpang yang turun di Stasiun KA Sragen menurun dari 905 orang pada saat Lebaran turun menjadi 775 orang pada Jumat.

Berikut Jumlah Kendaraan melintas di dalam Kota Sragen

No Hari/Tanggal Arah Barat Arah Timur Jumlah

1. Rabu (10/4/2024) 40.068 unit 39.391 unit 79.459 unit

2. Kamis (11/4/2024) 47.035 unit 45.142 unit 92.177 unit

3. Jumat (12/4/2024) 49.579 unit 47.895 unit 97.474 unit

Jumlah Penumpang Kereta Api di Stasiun Sragen

No Hari/Tanggal Naik Turun

1. Rabu (10/4/2024) 509 orang 905 orang

2. Kamis (11/4/2024) 753 orang 918 orang

3. Jumat (12/4/2024) 935 orang 775 orang

Jumlah Penumpang Kereta Api di Stasiun Salem, Gemolong.

No Hari/Tanggal Naik Turun

1. Rabu (10/4/2024) 32 orang 118 orang

2. Kamis (11/4/2024) 186 orang 181 orang

3. Jumat (12/4/2024) 195 orang 83 orang

Jumlah Penumpang Bus di Terminal Pilangsari Ngrampal

No Hari/Tanggal Naik Turun Bus AKAP

1 Rabu (10/4/2024) 86 orang 17 orang 60 unit

2. Kamis (11/4/2024) 192 orang 28 orang 65 unit

3. Jumat (12/4/2024) 185 orang 33 orang 65 unit

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Suryadi, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kompol Joko Lelono, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono