Berita

Jokowi Lepas Pengiriman 16 Ribu Sepatu Batang ke AS

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Jokowi Lepas Pengiriman 16 Ribu Sepatu Batang ke AS

Share this article
Jokowi Lepas Pengiriman 16 Ribu Sepatu Batang Ke As

BATANG – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melepas ekspor perdana 16 ribu pasang sepatu merek Hoka ke Amerika Serikat (AS). Sepatu tersebut diproduksi oleh PT Yih Quan Footwear Indonesia asal Taiwan yang baru saja memulai investasi pertamanya di Indonesia.
“Hari ini kita akan melepas ekspor perdana 16 ribu pasang sepatu merek Hoka ke Amerika yang diproduksi oleh perusahaan Yih Quan Footwear Indonesia, salah satu produsen alas kaki terkemuka asal Taiwan,” kata Jokowi di Kawasan Industri Terpadu (KIT) Batang, Batang, Jawa Tengah, dikutip Biro Sekretariat Presiden, Jumat (26/7/2024).

Jokowi mengatakan operasional pabrik Yih Quan Footwear Indonesia di KIT Batang merupakan langkah penting bagi Lai Yih Group setelah 20 tahun berinvestasi di Vietnam. Saat ini, investasi Lai Yih Group di KIT Batang mencapai Rp 1,7 triliun dan menjadikannya sebagai investasi padat karya pertama di kawasan tersebut.

“Investasi Lai Yih Group di KIT Batang ini senilai Rp 1,7 triliun merupakan investasi padat karya pertama di KIT Batang yang mampu nantinya akan menyerap kurang lebih 13 ribu pekerja/karyawan, termasuk tenaga kerja konstruksi,” ucap Jokowi.

Turut mendampingi Jokowi dalam peresmian tersebut adalah Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Wamen Investasi Yuliot, Wamen BUMN Kartika Wirjoatmodjo, Pj Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana, dan Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki.

Baca artikel detiknews, “Jokowi Lepas Ekspor Perdana 16 Ribu Pasang Sepatu Produksi Batang ke AS” selengkapnya https://news.detik.com/berita/d-7459283/jokowi-lepas-ekspor-perdana-16-ribu-pasang-sepatu-produksi-batang-ke-as.

Sumber : news.detik.com

 

Polres Batang, Kapolres Batang, AKBP Nur Cahyo Ari Prasetyo, Pemkab Batang, Kabupaten Batang, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Kombes Pol Nanang Haryono, Jawa Tengah, Jateng, Kepolisian Resor Batang, Polisi Batang