BeritaNasional

Kapolresta Pati Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional Bulan Pebruari 2024

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Kapolresta Pati Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional Bulan Pebruari 2024

Share this article

PATI – Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional Bulan Pebruari 2024, bertempat di Lapangan Apel Mapolresta Pati pada Senin, (19/02/2024) pagi.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Perwira Upacara Kasat Lantas Kompol Asfauri, Komandan Upacara Wakasat Lantas AKP Parsa, diikuti oleh Wakapolresta Pati AKBP Dandy Ario Yustiawan, Para Perwira, Bintara dan ASN Polri dilingkungan Polresta Pati.

Upacara tersebut dilaksanakan untuk memberikan introspeksi kepada seluruh personel Polresta Pati dan Jajaran, serta untuk meningkatkan motivasi dalam melaksanakan tugas secara profesional, berintegritas, dan bertanggung jawab.

Dalam amanatnya Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama menyampaikan Upacara hari Kesadaran Nasional yang dilaksanakan setiap bulan ini sebagai bentuk memotivasi seluruh personel Polresta Pati, dalam melaksanakan tugas pokok Polri dengan profesional, ikhlas dan bertanggung jawab, serta sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

Kapolresta juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh personel Polresta Pati atas dedikasi yang telah diberikan dalam mengamankan jalannya proses pemilihan umum di TPS. Meskipun melalui medan yang sulit dan waktu pengamanan yang cukup panjang, semangat dalam mengamankan agenda pesta demokrasi ini tetap terjaga.

Selain itu, tahap rekapitulasi suara merupakan tahap yang cukup rawan terjadinya sengketa maupun tindak pidana pemilu. Oleh karena itu, seluruh personel yang bertugas diminta untuk mengamankan proses rekapitulasi ini dengan baik.

Diakhir amanatnya, Kapolresta Pati mengajak seluruh personel Polri untuk senantiasa bersyukur dan melaksanakan tugas dengan baik. Dengan kesadaran akan pentingnya peran dan tugas sebagai anggota Polri, diharapkan setiap langkah yang dilakukan akan selalu mendapat petunjuk dari Tuhan Yang Maha Esa.

 

Polres Pati, Polresta Pati, Kapolresta Pati, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Pemerintah kabupaten Pati, Pemkab Pati, Kabupaten Pati, Polda Jateng, Jateng, Kabidhumas Polda Jateng, Bidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi, Bhabinkamtibmas, Sambang, KerenTanpaKnalpotBrong, JatengBebasKnalpotBrong, StopKnalpotBrong, Pemilu2024, Pemiludamai