Berita

Kapolrestabes Semarang Gelar Silaturahmi bersama Da’i Kamtibmas Kota Semarang

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Kapolrestabes Semarang Gelar Silaturahmi bersama Da’i Kamtibmas Kota Semarang

Share this article
Halal Bihihalal Kapolrestabes Semarang Bersama Da’i Kamtibmas Kota Semarang

Polrestabes Semarang | Beberapa hari yang lalu Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi menghadiri acara pengajian akbar Bendoro Bersholawat di Sragen yang dihadiri oleh seluruh Kapolres jajaran Soloraya.

Acara tersebut merupakan bentuk rasa syukur atas kelancaran terlaksananya berbagai kegiatan Operasi Kepolisian terutama Operasi Mantap Brata 2024 yang berjalan aman dan tertib khususnya di Jawa Tengah.

Selanjutnya, Tak sekedar mengucapkan rasa syukur, Kapolda Jateng juga meminta doa dan restu kepada Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf untuk menjadikan Polisi-polisi di Jawa Tengah menjadi Polisi yang baik.

“Saya memohon maaf bila kehadiran polisi di lapangan dirasa kurang pas dihati masyarakat. Saya juga memohon doa restu agar Polisi di Jawa Tengah menjadi polisi-polisi yang baik. Kalau polisinya baik, tentu masyarakat akan lebih baik, ” ungkapnya.

Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Irwan Anwar menanggapi Acara tersebut menjadi pengingat yang kuat akan pentingnya membangun kepercayaan dan kerja sama antara lembaga penegak hukum dan masyarakat.

“Keberhasilan operasi polisi bergantung pada partisipasi aktif dan dukungan masyarakat, dan acara seperti Bedoro Bersholawat menunjukkan nilai dari upaya kolaboratif dari segala elemen” ujar Kombes Pol Irwan Anwar

Menjelang pemilihan wali kota Semarang yang akan digelar pada November 2024, Kapolrestabes Semarang mengambil langkah awal untuk mengadakan istighosah demi kelancaran dan keselmatan

Lebih lanjut Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Irwan Anwar melalui inisiatifnya akan menggandeng Da’i Kamtibmas untuk menggelar istighosah di Mapolrestabes Semarang Kamis, (25/4/2024) pukul 19.00 WIB.

Sementara itu Ketua Da’i Kamtibmas Kota Semarang, H Aris Pandan S.Kom MM menyambut baik masukan dari Kapolrestabes Semarang.

“Kami menyambut baik inisiatif dari Kapolrestabes Semarang dan kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban diwilayahnya masing masing,” ujar Aris.

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Suryadi, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kompol Joko Lelono, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono