Berita

Kasus Dugaan Keterlibatan Menguntit Jampidsus, Ini Respon Polda Jateng

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Kasus Dugaan Keterlibatan Menguntit Jampidsus, Ini Respon Polda Jateng

Share this article
Polda Jawa Tengah Respon Dugaan Keterlibatan Menguntit Jampidsus

SEMARANG – Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Tengah buka suara mengenai dugaan keterlibatan oknum perwira menengah berpangkat kombes yang terlibat dalam kegiatan menguntit jampidsus Kejagung. Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto mengatakan pihaknya sama sekali tidak terlibat dalam kejadian yang menimpa Jampidsus tersebut.

Ia pun menampik anggapan bahwa ada oknum perwira menengah Polda Jateng yang turut menguntit kegiatan Jampidsus.

“Gak, gak benar itu. Kabar itu tidak benar,” kata Bayu kepada IDN Times, Selasa (28/5/2024).

Pihaknya menekankan bahwa kasus yang terjadi di Kejagung telah ditangani pihak-pihak terkait. Pihaknya meminta masyarakat tidak mengaitkan tindakan menguntit Jampidsus dengan institusinya.

Seperti diberitakan sebelumnya, diduga terdapat enam anggota Densus 88 yang terlibat dalam penguntitan tersebut. Salah satunya Bripda IM yang tertangkap basah menguntit Jampidaus di salah satu restoran di Cipete, Jakarta Selatan pada pekan lalu.

sumber: Idntimes.com

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono, Kombes Pol Nanang Haryono, AKBP Suryadi, Kompol Joko Lelono