PATI – Kematian tragis Yulaeha warga Kecamatan Trangkil, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, di kamar kos tak kunjung terungkap. Rekaman CCTV di sekitar lokasi pun tak mampu menguak pelaku dugaan kasus pembunuhan.
Plt Kasi Humas Polresta Pati, Ipda Muji Sutrisna, mengatakan rekaman di kosan Randukuning, Kelurahan Pati Lor, Kecamatan Pati Kota, buram sehingga menyulitkan proses analisis.
“Termasuk CCTV sudah kita periksa yang ada di lokasi. Kondisi CCTV kurang jelas. Pelaku belum tertangkap, saat ini masih didalami,” ujarnya, Senin (8/7).
Diungkapkan, polisi masih melangsungkan pendalaman kasus yang merenggut nyawa perempuan berusia 30 tahun itu. Sejumlah saksi telah diperiksa, baik penjaga kos, tetangga kamar kos, hingga pacar korban. “Terakhir sudah ada 10 saksi diperiksa polisi,” ucapnya.
Diberitakan Gatra.com sebelumnya, wanita cantik berusia 30 tahun ditemukan tak bernyawa dengan kondisi yang mengenaskan di rumah kos, Randukuning, Kelurahan Pati Lor, Kecamatan/Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Sabtu malam (29/6). Diduga perempuan tersebut tewas dibunuh.
Kasat Reskrim Polresta Pati, Kompol M Alfan Armin, mengatakan berdasarkan hasil autopsi di RSUD RAA Soewondo Pati, terjawab jika jasad korban mengalami sejumlah tanda kekerasan.
“Ditemukan luka tusuk dan jeratan di leher,” ujarnya singkat saat dihubungi melalui telepon genggam, Senin siang (1/7).
Artikel ini telah tayang di halaman gatra.com dengan judul “Pembunuh Yulaeha Belum Terungkap, Polresta Pati: CCTV Kurang Jelas”.
sumber: gatra.com
Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kombes Pol Nanang Haryono, AKBP Suryadi, Kepolisian Daerah Jateng, Polisi Jateng, Polri, Polisi Indonesia