Berita

Kembali Gelar Aksi Sosial, Klub Motor 2Tak Jepara Bagi THR dan Buka Bersama Anak Yatim

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Kembali Gelar Aksi Sosial, Klub Motor 2Tak Jepara Bagi THR dan Buka Bersama Anak Yatim

Share this article
Bagi Thr Ke Anak Yatim Di Kalinyamatan, Klub Motor 2tak

JEPARA – Klub sepada motor 2 Tak Jepara kembali melakukan aksi sosial di Desa Bakalan Kecamatan Kalinyamatan, Kabupaten Jepara, Sabtu (30/3/2024). Mereka “bagi-bagi THR” kepada 47 anak yatim di desa setempat. Acara ini berlangsung jelang buka puasa sore tadi.

Ketua 2 Tak Jepara Darmawan Bagus Susanto menyampaikan pihaknya rutin mengagendakan bakti sosial ini tiap Ramadan. Pada Ramadan tahun sebelumnya, kata dia, pihaknya membantu pondok pesantren di Kecamatan Bangsri. Pada tahun ini, komunitas yang ia pimpin telah menggelar dua kali kegiatan sosial. Pertama, bagi-bagi takjil kepada penggendara sepeda motor di Jalan HOS Cokroaminoto. Kedua, membantu anak yatim di Bakalan.

Darmawan berterimakasih Pemerintah Desa Bakalan yang sudah menjembatani klub 2 Tak Jepara untuk melaksanakan bakti sosial kepada anak-anak yang membutuhkan. Dia berharap bantuan ini bisa berguna kepada anak-anak dan bisa menambah kebahagian anak-anak pada momen menjelang lebaran tahun ini.

“Semoga bermanfaat,” harapnya.

Pria berkaca mata itu menjelaskan bahwa klub sepeda motor tidak selalu lekat dengan hal negatif. Pasalnya, sudah bukan rahasia lagi, banyak stigma negatif yang melekat di klub sepeda motor. Satu di antaranya ugal-ugalan atau arogan di jalan.

Menurutnya, hal-hal tersebut tak selalu dilakukan anak-anak motor. Terutama sepeda motor yang identik dengan knalpot ngebul. Dia menekankan klub 2 Tak Jepara selalu berupaya melakukan kegiatan positif dan menepis anggapan buruk masyarakat terhadap klub motor.

“Kami berusaha klub Motor 2 Tak Jepara bisa mengubah stigma buruk klub motor di masyarakat,” tuturnya.

Sementara itu, Petinggi Desa Bakalan Moh Sahal berterima kasih kepada seluruh anggota 2 Tak Jepara yang rela berkendara ke desanya dan memberikan bantuan kepada warganya yang membutuhkan. Dia mengungkapkan kegiatan sosial yang dilakukan ini sangat membantu warganya.

Sahal mengaku baru pertama kali ini kedatangan anggota klub motor yang mau memberikan bantuan. Tentu saja kegiatan positif ini memberikan banyak manfaat bagi warga setempat.

“Ini hal baru ada komunitas sepeda motor tidak kebut-kebutan tapi memberi bantuan. Klub motor ini berbeda dengan yang lain,” ujarnya. (saibumi)

 

https://www.instagram.com/reel/C5JDM4WS0u6/?igsh=MXhnZ3ZhaXUxMmY4MQ==

 

Klub Motor 2Tak, 2Tak, Klub Sepeda Motor 2Tak Jepara, Motor 2Tak Jepara, 2Tak Jepara, 2Tak Kabupaten Jepara, Klub Motor 2Tak Kabupaten Jepara