Semarang – Polda Jawa Tengah melakukan serah terima jabatan terhadap dua pejabat utama. Pejabat yang dilantik yaitu Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) dan Direktur Reserse Kriminal Siber (Dirressiber).
Sertijab dipimpin Kapolda Jateng, Irjen Ribut Hari Wibowo di ruang kerjanya. Upacara sertijab digelar berdasarkan Surat Keputusan Kapolri Nomor: Kep/1608/IX/2024 dan Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/2098/IX/2024 tentang pengukuhan pemberhentian dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polri.
Dengan sertijab itu, Dirreskrimsus Polda Jateng yang sebelumnya dijabat Kombes Dwi Subagio kini diemban oleh Kombes Arif Budiman yang sebelumnya bertugas sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Pembinaan Karier SSDM Polri.
Arif sempat menjabat sebagai Kasat Reskrim tiga kali di wilayah Kalimantan Timur. Dia juga pernah menjabat Kasubdit 3 Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Ditreskrimsus Polda Kepulauan Riau (Kepri) pada tahun 2017.
Di tahun itu pula, dirinya meraih penghargaan Pin Perak sebagai penyidik pengungkap kasus Tipikor terbaik dari Kapolri. Kemudian ia mendapat promosi menjabat Kapolres untuk pertama kalinya yaitu sebagai Kapolres Sragen tahun 2017-2018.
Selanjutnya, ia berturut-turut mendapat tugas baru sebagai Kapolres Jepara, Wakapolresta Cirebon, dosen utama di STIK Lemdikat Polri, kemudian kembali ke Cirebon sebagai Kapolresta Cirebon.
Selain Arif, pejabat baru yang dilantik adalah Dirressiber, Kombes Himawan Sutanto Saragih. Sebelumnya, Himawan menjabat sebagai Dirpolairud Polda Kepulauan Bangka Belitung.
Dalam karir kepolisiannya, Himawan pernah menjabat sebagai Kanit 1 Subdit V Dit Tipidter Bareskrim Mabes Polri. Kemudian pada September 2020 dia menduduki jabatan Kapolres Tanah Bumbu, Polda Kalsel.
Desember tahun 2021, Himawan pernah menjabat di Jateng sebagai Wadir Krimsus Polda Jateng lalu menjadi Dosen Utama Akpol Lemdiklat Polri.
Kapolda Jateng, Irjen Ribut Hari Wibowo dalam amanatnya mengingatkan para pejabat yang dilantik agar segera menyesuaikan diri dan bekerja dengan baik.
“Perubahan harus dimulai dari diri kita sendiri. Masyarakat menanti hasil kerja kita semua, dan saya minta para pejabat segera menyesuaikan diri dengan amanah yang diberikan serta responsif terhadap kebutuhan masyarakat,” kata Ribut dalam keterangannya, Rabu (25/9/2024).
“Saya ingin Jawa Tengah guyub dan rukun. Mari kita hindari hal-hal yang tidak penting dan fokus pada tugas pokok kita, demi terciptanya kondisi yang aman dan kondusif di Jawa Tengah,” imbuhnya.
Kapolda Jateng juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pejabat lama atas dedikasi dan kontribusinya selama menjabat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Polda Jawa Tengah.
“Saya sangat terbantu dengan loyalitas, tanggung jawab, dan produktivitas yang ditunjukkan oleh Kombes Pol Dwi Subagio. Semoga proses pengabdian ini terus menghiasi lembaran karier Saudara,” katanya.
Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Artanto mengatakan pelaksanaan sertijab itu merupakan bagian dari dinamika organisasi Polri yang diharapkan dapat meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat.
“Mutasi adalah bagian dari Tour of Duty dan Tour of Area, harapannya tercipta efisiensi, efektivitas, dan profesionalisme harus menjadi prioritas dalam menjalankan tugas, khususnya dalam pengamanan Pilkada serentak yang sedang berlangsung. Dengan demikian, diharapkan pelaksanaan Pilkada di Jawa Tengah dapat berjalan lancar, aman, dan kondusif tanpa adanya gangguan keamanan maupun ketertiban,” kata Artanto.
sumber: detikjateng
Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Suryadi, Kombes Pol Ari Wibowo, Kompol Muhammad Fachrur Rozi, Kepolisian Daerah Jateng, Polisi Jateng, Polri, Polisi Indonesia, Artanto, Ribut Hari Wibowo, pikadadamai, pilkadajatengdamai, pilgubjatengdamai