Berita

Laka Beruntun di Jalan Raya Banyuwangi-Jember, Tiga Orang Luka-luka

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Laka Beruntun di Jalan Raya Banyuwangi-Jember, Tiga Orang Luka-luka

Share this article
Tiga Orang Luka Luka Akibat Laka Beruntun Di Jalan Raya Banyuwangi Jember

Banyuwangi –  Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Raya Banyuwangi-Jember, tepatnya di Desa Dadapan, Kecamatan Kabat, Kabupaten Banyuwangi Senin (8/7/2024). Insiden ini melibatkan dua mobil dan satu sepeda motor itu menyebabkan tiga orang mengalami luka-luka.

Korban luka-luka adalah pengendara dan penumpang sepeda motor yakni Riski Tri Wulandari (27) dan Usniyati (54), keduanya warga Ketapang, Banyuwangi. Selain itu, pengemudi mobil Carry, Dofir, juga mengalami luka lecet di bagian betis kanan.

Anggota Unit Gakkum Satlantas Polresta Banyuwangi Bripka Agus Hariyanto mengatakan, insiden laka beruntun ini terjadi sekitar pukul 11.15 WIB dan dipicu oleh kurang kehati-hatian pengemudi mobil Carry. Kaki pengemudi Carry sempat terjepit di bagian kemudi dan langsung dibantu oleh warga sekitar dan pengendara sepeda motor dilarikan ke RSI Fatimah menggunakan ambulan untuk penanganan medis lebih lanjut.

“Kendaraan yang terlibat kecelakaan sama-sama melaju dari arah utara ke selatan. Namun, karena kurang fokusnya pengemudi Carry, akhirnya terjadi tabrakan,” ujar Agus, Senin (8/7/2024).

Mobil Carry mengalami kerusakan parah di bagian depan dan samping kemudi, serta kacanya pecah. Sementara itu, sepeda motor dan mobil Hiace mengalami kerusakan ringan. Petugas Unit Gakkum Satlantas Polresta Banyuwangi telah membawa kendaraan yang terlibat kecelakaan ke Mako Satlantas untuk penanganan lebih lanjut.

sumber: rri.co

 

Polresta Banyuwangi, Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono, Banyuwangi, Jawa Timur, Polda Jatim, Polres Banyuwangi, Resta Banyuwangi, Kepolisian Resor Kota Banyuwangi, Polisi Resor Kota Banyuwangi, Polisi Banyuwangi, Kota Banyuwangi, Pemkab Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi, Nanang Haryono