Jembrana, 16 Oktober 2024 – Satuan Tugas Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalu Lintas (Satgas Kamseltibcar Lantas) melaksanakan pengamanan pada kegiatan kampanye pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Jembrana, nomor urut 2, I Made Kembang Hartawan, S.E., M.M. dan I Gede Ngurah Patriana Krisna, S.T., M.T.

Pengamanan yang berlangsung pada Rabu pagi (16/10), dimulai pukul 07.00 Wita hingga 09.00 Wita, bertempat di dua lokasi strategis, yaitu Pasar Umum Ijo Gading, Kelurahan Loloan Timur dan Pasar Umum Negara, Kelurahan Pendem, Kecamatan Jembrana. Dipimpin langsung oleh Kasatgas Kamseltibcarlantas, AKP Oktamawan Abrianto, S.H., M.H., bersama Kasubsatgas Gatur, IPDA I Made Jutawan, dan Kasubsatgas Wal dan Patroli, AIPTU I Made Budiasa, Satgas ini melibatkan personil Subsatgas Gatur dan Patroli yang ditugaskan untuk menjaga situasi selama kegiatan berlangsung.

Kegiatan pengamanan difokuskan pada pengaturan lalu lintas guna menjamin keamanan dan kelancaran selama pelaksanaan kampanye di lokasi-lokasi tersebut. Kehadiran Satgas Kamseltibcar Lantas mendapat apresiasi dari masyarakat karena berhasil menjaga ketertiban dan keselamatan pengguna jalan serta mencegah kemacetan di area sekitar pasar.

Situasi di lapangan dilaporkan kondusif, dengan lalu lintas berjalan lancar dan tertib. Tidak ada insiden yang mengganggu keamanan kampanye maupun aktivitas masyarakat di sekitar lokasi. Kegiatan kampanye pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Jembrana ini pun berlangsung dengan aman dan terkendali.

 

Polres Jembrana, Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si., Kabupaten Jembrana, Pemkab Jembrana, Jembrana, Bali, Kepolisian Resor Jembrana, Polisi Jembrana, Endang Tri Purwanto, Polda Bali, Kepolisian Daerah Bali