REMBANG – Dalam upaya untuk terus menciptakan rasa aman dan nyaman Polsek Sale Polres Rembang secara rutin giatkan patroli pada swalayan Alfamart di Kecamatan Sale Kabupaten Rembang, Sabtu (20/4/2024) Siang.
Untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif aman dan memberikan pelayanan kepada masyarakat, serta sebagai upaya untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap gangguan kamtibmas, menjaga keamanan dan kondusifitas pertokoan di wilayah Kecamatan Sale.
Upaya tersebut dilakukan melalui kegiatan patroli sambang guna memberikan imbauan dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar berhati-hati dan waspada dengan perkembangan situasi saat ini dengan adanya kriminalitas.
Kapolsek Sale Iptu Mundhi, S.H. melalu anggota Patroli Aiptu Aristiyono, S.H. mengatakan, Kegiatan patroli sambang dan dialogis dengan karyawan Alfamart bertujuan untuk menjalin hubungan yang baik dengan masyarakat. Komunikasi yang harmonis antara anggota Polsek Sale dengan karyawan swalayan Alfamart. Selain itu juga untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat sekitarnya,” pungkasnya.
“ Disampaikan pula imbauan kepada pengunjung swalayan Alfamart ini untuk terus berhati-hati dalam memarkir kendaraannya, patuhi dan lengkapi diri dengan helm dan surat-surat diri saat berkendara di jalan raya,” imbuhnya.
HUMAS POLRES REMBANG
Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Suryadi, Kompol Joko Lelono, Kabupaten Rembang, Pemkab Rembang, PolisiNgajiPolisiNyantri, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng