CILACAP – Di hari ketiga pencarian, jasad Hadi Mustofa (41) nelayan asal Sidakaya, Cilacap yang hilang saat melaut akhirnya berhasil ditemukan.
Jasad Hadi ditemukan oleh relawan Sentolo Kawat yang kemudian dibawa ke TPI Sentolo Kawat, Cilacap pada Rabu (1/5/2024).
Kepala Subseksi Operasi dan Siaga Kantor SAR Cilacap, Priyo Prayudha Utama menyebut bahwa pada pukul 09.20 WIB tim SAR Gabungan mendapat informasi dari Polairud Cilacap bahwa korban sudah ditemukan.
Menerima informasi tersebut, tim SAR gabungan yang saat itu sedang melakukan pencarian langsung menuju TPI Sengkolo Kawat untuk mengevakuasi jasad korban.
“Sesampainya di Sentolo Kawat langsung kita evakuasi dan korban dibawa ke RSUD Cilacap,” ungkapnya kepada Tribunbanyumas com
Priyo mengatakan, jasad korban ditemukan oleh relawan dengan jarak kurang lebih 2 nautical mail (NM) dari lokasi kejadian di sekitar perairab Nusakambangan.
Dalam pencarian tersebut, tim SAR gabungan dibagi menjadi 2 Search Rescue Unit (SRU).
Dimana SRU 1 melakukan penyisiran di permukaan air dengan RIB 06 seluas 6 nm di sekitar perairan pantai Indraloka.
Sedangkan SRU 2 melakukan pemantauan, penyisiran darat dengan berjalan kaki dan searching menggunakan drone di sekitar pantai Selokpipa Nusakambangan.
“Dengan telah ditemukannya korban, maka operasi SAR dinyatakan selesai dan seluruh unsur SAR gabungan yang terlibat kembali ke kesatuannya masing-masing,” ujar Priyo.
Diketahui sebelumnya bahwa pada Senin (29/4) pukul 08.00 WIB, sebuah perahu katir yang membawa 5 orang nelayan terhantam ombak di perairan Nusakambangan.
Akibat insiden itu, 1 nelayan hilang dan dilakukan pencarian oleh tim SAR gabungan.
Informasi mengenai hilangnya seorang nelayan itu kemudian dilaporkan oleh keempat nelayan yang selamat kepada Polairud Cilacap yang kemudian diteruskan kepada Basarnas Cilacap.
sumber: TribunJateng.com
Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Suryadi, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kompol Joko Lelono, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono