BREAKING

Opini

Perayaan Hari Perempuan Internasional di Sejumlah Negara

Dunia – International Women’s Day atau Hari Perempuan Sedunia adalah hari di mana perempuan diakui atas prestasi mereka tanpa memandang adanya etnis, budaya, ekonomi maupun politik.

Setiap tahunnya, International Women’s Day diperingati pada tanggal 8 Maret. Beragam cara dilakukan oleh para wanita di sejumlah negara untuk memperingati Hari Perempuan Internasional.

Di Jerman, Menteri Federal untuk Urusan Keluarga, Warga Senior, Wanita dan Pemuda, Franziska Giffey mengumpulkan sampah dalam rangka memperingati Hari Perempuan Internasional.

Wanita di India, berlatih Shivkalin Yudha Kala, sebuah seni bela diri Maharashtrian untuk memperingati Hari Perempuan Internasional.

Sementara di Rusia, pemandangannya justru tidak berbeda dengan hari Raya Valentine. Para pria memadati pasar bunga di Moskow untuk membeli bunga bagi teman wanita atau wanita yang dicintainya dalam rangka memperingati Hari Perempuan Internasional.

Ratusan wanita di Spanyol, memukul panci dan wajan saat berunjuk rasa terkait masalah feminis nasional dalam rangka memperingati Hari Perempuan Internasional.

Di Korea Utara, para wanita merayakan Hari Perempuan Internasional di salah satu panti jompo di Pyongyang.

Beralih ke Paris, Prancis, para demonstran dari Amnesty Internasional menggelar unjuk rasa di luar Kedutaan Besar Arab Saudi untuk mendesak pemerintah Saudi membebaskan aktivis hak-hak perempuan yang dipenjara di Loujain al-Hathloul, Eman al-Nafjan dan Aziza al-Yousef.

Di Indonesia sendiri, Ratusan aktivis perempuan dari 65 organisasi kemasyarakatan melakukan aksi mencabut PP No. 78/2015 dan disahkannya RUU Perlindungan Pekerja Rumah Tangga, Permenaker Perlindungan Pekerja di Taman Aspirasi, Jakarta. Aksi ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Perempuan Internasional.

Sumber : Kumparan

Editor : Aishwarya login by Polda Jateng

Related Posts