Banyuwangi – Menyambut Hari Bhayangkara ke-78, jajaran Polresta Banyuwangi menggelar tabur bunga di perairan Selat Bali, Senin (24/6/2024) pagi. Kegiatan ini untuk mengenang jasa pahlawan yang gugur membela kemerdekaan.

Tabur bunga dipimpin Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol. Nanang Haryono. Ikut juga sejumlah purnawirawan Polri. Menggunakan kapal Satpolairud. Tabur bunga dipilih di Selat Bali bukan tanpa alasan. Ketika perebutan kemerdekaan, Selat Bali menjadi arena pertempuran sengit para pejuang RI melawan Belanda.

Sebelum tabur bunga di laut, kegiatan diawali ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Wisma Raga Satria Banyuwangi. Seluruh personel Polresta menaburkan bunga di setiap pusara pahlawan. “ Dengan ziarah ke TMP dan tabur bunga di laut, kita meneladani jasa para pahlawan. Lalu, diaplikasikan dalam pelayanan terbaik ke masyarakat,” kata Kapolresta.

Menyambut Hari Bhayangkara, Polresta Banyuwangi secara maraton menggelar sejumlah kegiatan sosial. Mulai revitalisasi sumur bor di Desa Wongsorejo, Kecamatan Wongsore. Lalu, aksi donor darah, pembagian sembako hingga sunatan massal. Ada juga, kegiatan baksos membedah rumah guru ngaji yang tak layak huni.

Sejumlah kegiatan pemberdayaan juga digelar. Seperti, sangrai kopi massal. Kemudian, kejuaraan drag bike untuk memberikan panggung prestasi kepada penghobi balapan. Termasuk, mencegah aksi balap liar di jalanan.

 

Polresta Banyuwangi, Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono, Kabupaten Banyuwangi, Pemkab Banyuwangi, Banyuwangi, Kota Banyuwangi, Blambangan, Polda Jatim, Jawa Timur, Jatim, Polres Banyuwangi, Resta Banyuwangi