BREAKING

Berita JatengNews

Polsek Tingkir Bersama Relawan PMI Penyaluran Bantuan Sayuran Untuk Santri Ponpes Al Anwar Dan Warga Kalilondo Yang Isoman

Anggota Polsek Tingkir Amankan Penyaluran Bantuan Sayuran Untuk Santri Ponpes Al Anwar Dan Warga Kalilondo Yang Isolasi Mandiri Oleh Relawan PMI Kota Salatiga

Polres Salatiga – Tribratanews.salatiga.jateng.polri.go.id – Sikapi Perkembangan situasi saat ini dimana perpanjangan kebijakan PPKM Level 4 dilakukan oleh pemerintah dari tanggal 16 s/d 23 Agustus 2021, anggota Polri di kewilayahan harus mampu dan mau menunjukkan tugas dan tanggung jawabnya sebagai pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat dengan selalu hadir ditengah kegiatan masyarakat untuk memberi arahan himbauan antisipasi potensi penyebaran Covid 19.

Pada hari Jumat ( 20 / 08 / 2021 ) , anggota siaga terbuka dan tertutup Polsek Tingkir bersama Bhabinkamtibmas Sidorejo Kidul menghadiri dan mengamankan kegiatan penyaluran bantuan sayuran kepada santri Pondok Pesantren Al Anwar dan warga masyarakat sekitar oleh Relawan PMI Kota Salatiga.

Dalam kegiatan yang dihadiri oleh Camat Tingkir Saefudin. S.ag , Lurah Sidorejo Kidul Muhammad Irwan, Pimpinan Pondok Pesantren Al anwar KH. Rodhi Mahfud , dan Relawan PMI kota salatiga, Bhabinkamtibmas Sidorejo Kidul Bripka Agus Wawan Setiono berkenan memberikan himbauan kepada seluruh warga yang hadir agar protokoker kesehatan dilakukan dengan maksimal.

Sementara itu Camat Tingkir Saefudin SAg dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada relawan PMI Kota Salatiga, mengucapkan terima kasih kepada pihak yang telah memberikan bantuan sayuran kepada Ponpes Al Anwar dan warga masyarakat sekitar Ponpes.

Relawan PMI Kota Salatiga , dalam penjelasannya diakhir kegiatan menyampaikan bahwa bantuan sayuran tersebut ditujukan kepada para santri dan warga masyarakat yang terdampak dari virus covid 19, kepada aparat Kepolisian dari Polsek Tingkir yang telah berkenan hadir disampaikan terima kasih atas pengamanan dan himbauan antisipasi potensi penyebaran Covid 19 yang telah disampaikan dan diharapkan warga menindaklanjutinya.

Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana SH SIK MSi yang dihubungi ditempat terpisah menyatakan apresiasi dan dukungannya atas apa yang telah dilakukan anggota Polsek Tingkir dengan terus aktif hadir ditengah masyarakat untuk memberikan arahan himbauan antisipasi penyebaran Covid 19 dan sosialisasi perpanjangan pelaksanaan kebijakan PPKM Level 4 oleh pemerintah, ucap Kapolres

(Humas Polres Salatiga Polda Jateng )

Related Posts