Berita

Pondok Pesantren Al-Muttaqin Berkomitmen Mendukung Keamanan dan Suksesnya Pilkada Serentak 2024 di Jawa Tengah

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Pondok Pesantren Al-Muttaqin Berkomitmen Mendukung Keamanan dan Suksesnya Pilkada Serentak 2024 di Jawa Tengah

Share this article
Pondok Pesantren Al Muttaqin Berkomitmen Mendukung Keamanan Dan Suksesnya Pilkada Serentak

JEPARA – Pondok Pesantren Al-Muttaqin, yang dipimpin oleh Kyai Sartono yang beralamat di Jl. Sowan – tedunan KM3 Sowan Kidul, Kedung, Kabupaten Jepara. Kyai Sartono dengan tegas menyatakan komitmennya untuk mendukung kebersamaan, kerukunan, dan soliditas demi menciptakan situasi yang aman, nyaman, dan sejuk selama pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2024, khususnya di wilayah Jawa Tengah.Sabtu (6/7/2024).

“Saya pribadi dan pengurus Pondok Pesantren Al-Muttaqin siap mengedepankan kebersamaan, kerukunan, dan soliditas agar tercipta situasi yang aman, nyaman, dan sejuk selama terselenggaranya Pilkada serentak tahun 2024 khususnya wilayah Jawa Tengah,” kata Kyai Sartono dalam sambutannya.

Ponpes Al-Muttaqin juga menegaskan kesiapannya untuk bekerja sama dengan Polri dalam memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, serta melakukan pengawasan bersama dan memberikan informasi guna mencegah dan menanggulangi masalah sosial di masyarakat.

“Sikap politik yang ditunjukkan oleh Kyai Sartono menganggap bahwa siapapun yang terpilih nanti sebagai Gubernur adalah yang terbaik untuk Jawa Tengah,” tambahnya.

Acara tersebut dihadiri oleh para pengurus pondok pesantren, tokoh masyarakat, dan anggota Polri setempat. Diharapkan, sinergi yang dibangun akan membawa dampak positif dalam menjaga stabilitas dan kedamaian di Jawa Tengah menjelang Pilkada serentak tahun 2024. (**)