Berita

Siap Amankan Dan Sukseskan Pilkada 2024, Polres Sukoharjo Gelar Lat Pra Ops Mantap Praja Candi 2024

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Siap Amankan Dan Sukseskan Pilkada 2024, Polres Sukoharjo Gelar Lat Pra Ops Mantap Praja Candi 2024

Share this article
Pengamanan Pilkada 2024, Polres Sukoharjo Matangkan Kesiapan Lewat Lat Pra

Sukoharjo – Kepolisian Resor Sukoharjo melaksanakan Latihan Pra Operasi (LATPRAOPS) Mantap Praja yang dilaksanakan di Aula Rupatama R Kusnadi Polres Sukoharjo.

Lat Pra Ops yang dipimpin oleh Wakapolres Sukoharjo dan dihadiri Pejabat Utama Polres, Kapolsek, Perwir Staf hingga anggota yang telah ditunjuk dalam Operasi Mantap Praja Candi 2024.

Wakapolres Kompol Pariastutik mengatakan saat ini tahapan Pilkada 2024 akan segera dimulai dari tahapan pendaftaran pasangan calon dan selanjutnya.

“Besok, Tanggal 27 Agustus sudah masuk tahapan pendaftaran Pasangan Calon bupati dan wakil bupati, saya harap semua personil baik Perwira hingga bintara paham cara bertindak pengamanan, pelaporan hingga netralitas dalam Pilkada ini” kata Kompol Pariastutik Jumat (23/8/2024).

Menurutnya, kesiapan dalam menghadapi tantangan pengamanan Pilkada yang akan datang sangatlah penting, sehingga Latpraops ini merupakan wujud nyata dari komitmen Polres Sukoharjo dalam menjaga stabilitas Kamtibmas.

“Tingkatkan kesiapsiagaan dalam bertugas, karena Latpraops ini dirancang untuk meningkatkan kesiapsiagaan agar mampu merespons setiap situasi dengan cepat dan tepat,” ujarnya.

Kabagops Polres Sukoharjo Kompol Bagus Prasetyo menjelaskan bahwa dalam Operasi Mantap Praja 2024 Polres Sukoharjo terbagi dalam 7 Satuan Tugas (Satgas) diantaranya Satgas Intelijen, Satgas Binmas, Satgas Samapta, Satgas Kamseltibcarlantas, Satgas Gakkumdu, Satgas Humas dan Satgas Banops.

“Seperti Satgas Samapta nanti ada Subsatgas Pengamanan Obyek Vital seperti KPU, Bawaslu, PPK hingga Panwaslu,” ucapnya.

Selain itu juga ada Satgas Kamseltibcarlantas yang membawahi Subsatgas Gatur dan Subsatgas Kawal dan Subsatgas Patroli.

“Tak ketinggalan Dalam Operasi tersebut juga dilibatkan Satgas Humas yang membawahi Kasubsatgas Penmas, Multimedia dan Kasubsatgas Patroli Cyber,” tandasnya. (*)

 

Polres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo Sigit, AKBP Sigit, Kabupaten Sukoharjo, Pemkab Sukoharjo, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, Kepolisian Resor Sukoharjo, Polisi Sukoharjo, Artanto, Ribut Hari Wibowo