Berita

Sinergi Ramadan, Polresta Malang Kota dan Mahasiswa Bagikan Takjil ke Pengendara

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Sinergi Ramadan, Polresta Malang Kota dan Mahasiswa Bagikan Takjil ke Pengendara

Share this article
Sinergi ramadan, polresta malang kota dan mahasiswa bagikan takjil ke

MALANG – Polresta Malang Kota bersama elemen mahasiswa serta para ojek online (ojol), membagikan paket takjil kepada pengguna jalan yang melintas di depan Mapolresta Malang Kota, Selasa (11/3/2025) sore.

Sebanyak 500 paket takjil disiapkan dan dibagikan langsung kepada pengguna jalan baik pengendara motor, pengemudi mobil, dan sopir angkot yang melintas.

Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Nanang Haryono didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Kota Malang Kota, Nany Nanang Haryono bersama seluruh Pejabat Utama (PJU) Polresta Malang Kota terjun langsung membagikan ratusan paket takjil tersebut.

Untuk mempermudah pembagian, para pengguna jalan diarahkan ke jalur lambat.

Kemudian, diatur antriannya sedemikian rupa sehingga tidak sampai menimbulkan kemacetan.

Tidak hanya diberikan kepada pengendara, paket takjil itu juga dibagikan kepada penumpang angkot.

Salah seorang ojol, Mashudi menyambut positif kegiatan bagi-bagi takjil yang dilaksanakan oleh Polresta Malang Kota tersebut.

Pasalnya, ia dapat berbuka puasa secara tepat waktu dan nyaman.

“Dengan adanya paket takjil ini, saya enggak perlu tergesa-gesa. Tinggal mencari tempat yang tepat untuk berhenti, sambil menunggu waktu berbuka,” ujarnya kepada TribunJatim.com.

Kasat Lantas Polresta Malang Kota, Kompol Agung Fitransyah mengatakan selain sebagai bentuk kepedulian di bulan ramadan, kegiatan ini juga menjadi ajang mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat.

“Selain dilaksanakan di depan Mapolresta Malang Kota, kegiatan bagi-bagi takjil ini juga dilaksanakan di Alun-Alun Merdeka. Dalam kegiatan ini, kami menggandeng elemen mahasiswa maupun rekan-rekan ojol,” jelasnya.

Hal senada juga diungkapkan oleh Kabag SDM Polresta Malang Kota, Kompol Sofie Soegesti. Menurutnya, ada alasan kenapa mengikutsertakan elemen mahasiswa dalam kegiatan pembagian takjil tersebut.

“Ini merupakan bentuk sinergi, karena Kota Malang ini adalah kota pendidikan dan banyak mahasiswanya. Oleh karenanya, kami sama-sama melakukan hal kecil namun bermakna bagi masyarakat, contohnya kegiatan bagi takjil seperti ini. Karena dari hal-hal kecil ini, maka dapat saling asah maupun asih kepada mahasiswa,” terangnya.

Kompol Sofie juga mengungkapkan, kegiatan serupa bakal digelar setiap harinya selama ramadan berlangsung. Dan tidak hanya di satu lokasi saja, namun juga akan mobile ke lokasi-lokasi lainnya.

“Kegiatan ini kami gulirkan setiap hari selama ramadan dan tentunya berpindah-pindah lokasi. Intinya, setiap ada kesempatan maka kami langsung menggelar kegiatan berbagi takjil,” pungkasnya.

sumber: SuryaMalang.com

 

Polresta Malang Kota, Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Nanang Haryono, Kota Malang, Pemerintah Kota Malang, Pemkot Malang