Berita

Suporter PSIS Semarang Kedapatan Bawa Psikotropika, Terungkap Saat Persiapan Nonton Persis Solo

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Suporter PSIS Semarang Kedapatan Bawa Psikotropika, Terungkap Saat Persiapan Nonton Persis Solo

Share this article
4 Suporter Psis Semarang Ditangkap Setelah Ditemukan Senjata Tajam Dan

SOLO – Polresta Solo mengamankan seorang oknum suporter PSIS Semarang berinisial AAS (19) warga Batang yang kedapatan membawa psikotropika berupa 1 butir pil atarax dan obat keras berupa 1 pil trihexyphenidyl.

Remaja tersebut diamankan polisi saat berkumpul bersama-sama dengan rombongan suporter lainnya di pinggir jalan dekat Pasar Burung Depok Solo pada Sabtu (17/8/2024).

Mereka berencana hendak menyaksikan pertandingan Derby Jateng antara Persis Solo melawan PSIS Semarang di Stadion Manahan pada Sabtu malam.

Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi membenarkan bahwa pihaknya telah mengamankan seorang oknum suporter PSIS Semarang yang kedapatan memiliki, menyimpan psikotropika berupa 1 butir pil atarax dan obat keras berupa 1 butir pil trihexyphenidyl.

“Yang mana penangkapan pelaku berawal saat kita bersama – sama dengan anggota melaksanakan tugas pengamanan pertandingan sepak bola Derby Jateng, mendapatkan informasi bahwa di pinggir jalan pasar burung Depok ada sekumpulan suporter PSIS Semarang yang hendak menyaksikan pertandingan tersebut,” katanya, Minggu (18/8/2024).

Dia menuturkan, regulasi peraturan penyelenggaraan Liga 1 sudah jelas bahwa pertandingan tidak boleh dihadiri suporter tim tamu.

Oleh karena itu pihaknya membubarkan suporter tersebut.

Akan tetapi ternyata petugas mendapati adanya seorang suporter yang menyimpan psikotropika.

Alat yang akan mengembalikan pertumbuhan rambut hingga 100%! Rambut akan kembali tumbuh tebal dengan
“Menurut pengakuan pelaku bahwa psikotropika tersebut dibelinya pada hari Jumat (16/08/2024) dari saudara A yang alamatnya tidak diketahui dan kenal saat bertemu di tempat hiburan di Siwalan Sragen dengan harga per butir Rp. 30.000,” ungkap Kapolresta Solo

Dia menambahkan, pelaku selanjutnya diamankan dan dibawa ke Mako Satresnarkoba Polresta Solo untuk didata dan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

“Setelah kita data dan lakukan pemeriksaan pelaku kita serahkan kepada Yayasan Cahaya Kusuma Bangsa untuk dilakukan rehabilitasi,” jelasnya.

Selain itu kepolisian juga mendapati empat suporter yang kedapatan membawa bottom stick dan pisau cutter.

Empat oknum suporter tersebut diamankan oleh anggota saat melakukan pengamanan pertandingan Derby Jateng dan mendapatkan ratusan suporter PSIS Semarang tersebut sengaja datang meskipun dalam aturannya suporter tamu dilarang hadir dalam stadion.

Mereka masing-masing berinisial ASW (24), HA (23), BRDA (22) dan IDN (37) warga Semarang.

“Dan hasil penggeledahan tersebut ditemukan empat oknum suporter membawa bottom stick dan sajam,” ucap Kombes Pol Iwan Saktiadi.

sumber: TribunJateng.com

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Suryadi, Kombes Pol Ari Wibowo, AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, Kepolisian Daerah Jateng, Polisi Jateng, Polri, Polisi Indonesia, Artanto, Ribut Hari Wibowo