Berita

Tempat Hiburan Malam di Surakarta Disasar BNNK Jelang Perayaan Nataru

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Tempat Hiburan Malam di Surakarta Disasar BNNK Jelang Perayaan Nataru

Share this article
Tempat Hiburan Malam Di Surakarta Disasar Bnnk Jelang Perayaan Nataru

Surakarta – Menjelang perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Surakarta mengadakan pemeriksaan lokasi-lokasi hiburan malam di daerah Karanganyar, Jawa Tengah.

Kepala BNNK Surakarta, I Gede Nakti Widhiarta mengatakan bahwa agenda pemeriksaan terhadap tempat hiburan malam yang ada di Karanganyar ini, untuk mengantisipasi tindakan penyalahgunaan narkoba.

“Kegiatan dilakukan untuk mengantisipasi keadaan aman dari penyalahgunaan narkoba menjelang Natal dan Tahun Baru, khususnya di tempat-tempat hiburan malam,” kata I Gede Nakti Widhiarta kepada wartawan di kantornya, Selasa (17/12/2024)

Agenda pertama pemeriksaan, BNNK Surakarta mendatangi lokasi karaoke bernama Santana Karaoke Karanganyar pada malam. Hari. Tim yang dipimpin langsung oleh Kepala BNNK Surakarta I Gede Nakti Widhiarta melakukan tes urine terhadap pengunjung, LC maupun karyawan “Santana” Karaoke Karanganyar.

Dari 63 personil yang dilakukan tes urine didapati enam orang yang menunjukkan positif benzodiazepim. Dari hasil keterangan yang diperoleh melalui interogasi petugas pemberantasan, enam orang yang positif benzodiazepim diketahui karena sedang minum obat dari dokter.

Tidak pada satu tempat, BNNK Surakarta berpindah ke Aloha Karaoke Karanganyar. Sebanyak 37 orang yang terdiri dari LC, Karyawan dan pengunjung Aloha di ambil sampel urinnya, untuk kemudian diperiksa oleh tim medis.

Sama dengan Santana, dalam pemeriksaan di Aloha juga ditemukan satu orang positif benzodiazepim. Namun salah seorang yang positif ini dianggap menyalahgunakan obat tersebut dan langsung dibawa untuk dilakukan rehabilitasi.

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kombes Pol Ari Wibowo, Kompol Muhammad Fachrur Rozi, Artanto, Ribut Hari Wibowo