Berita

Terekam CCTV, Maling Sikat Tas di SPBU Klaten

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Terekam CCTV, Maling Sikat Tas di SPBU Klaten

Share this article
Terekam Cctv, Maling Sikat Tas Di Spbu Klaten

Klaten – Pencurian tas di kawasan SPBU Jalan Jogja-Solo, Kecamatan Jogonalan, Klaten, terekam CCTV. Pelaku mengambil tas di dalam mobil saat pemiliknya sedang beristirahat.
“Kejadian kemarin sekitar jam 04.00 WIB lebih sedikit ada pencurian di mobil. Mobil parkir, kemungkinan ditinggal istirahat tidur,” kata operator layanan oksigen di lokasi, Riyanto, Jumat (31/5/2024) siang kepada wartawan saat polisi mengecek lokasi.

Menurut Riyanto, saat kejadian mobil tidak ditutup kacanya. Kondisi saat itu sepi dan tidak banyak orang.

“Belum ramai. Pelaku hanya satu yang kelihatan (di CCTV), jalan kaki di belakang mobil, yang diambil tas,” jelas Riyanto.

Aksi pencurian yang terekam CCTV tersebut viral. Di akun Instagram @infocegatanklaten disertakan video pendek rekaman CCTV.

Pada rekaman video berdurasi 59 detik itu terlihat mobil parkir. Pelaku seorang pria dengan jaket warna kuning seorang diri muncul dari belakang mobil.

Pelaku sempat duduk sebentar di samping mobil. Kemudian mendekati kaca samping kemudi, membuka pintu, dan mengambil sesuatu lalu langsung pergi.

Sementara itu, Kapolsek Jogonalan AKP Haryanto mengonfirmasi kejadian pada Kamis (30/5) sekitar pukul 04.30 WIB itu. Korban inisial ES (62) warga Kebumen.

“Tapi korban di dalam mobil kecapekan dan ketiduran. Yang diambil pelaku tas isi uang dan HP dengan total kerugian sekitar Rp 2 juta,” kata Haryanto kepada wartawan.

Menurut Haryanto, penyelidikan dilakukan dengan mengecek TKP dan rekaman CCTV. Polsek pun terus menggiatkan patroli jam rawan ke semua wilayah.

“Untuk patroli rutin pada jam 01.00-04.00 WIB terus kita lakukan. Imbauan untuk masyarakat pada saat istirahat agar hati-hati barang bawaannya,” imbuh Haryanto.

sumber: detikjateng

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono, Kombes Pol Nanang Haryono, AKBP Suryadi, Kompol Joko Lelono