Berita

Terima Kunjungan PJSI Kalteng, Kapolda Dukung Kemajuan Olahraga

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Terima Kunjungan PJSI Kalteng, Kapolda Dukung Kemajuan Olahraga

Share this article
Dukung Kemajuan Olahraga, Kapolda Terima Kunjungan Pjsi Kalteng

Palangka Raya – Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng) Irjen Pol Drs Djoko Poerwanto, menerima kunjungan dari Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PJSI) Kalteng di Lobi Mapolda setempat, Rabu (24/4/2024) siang.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Kalteng didampingi Wakapolda Brigjen Pol Mohamad Agung Budijono, S.IK., M.Si. dan Dansatbrimob menyambut secara langsung kedatangan ketua PJSI Kalteng beserta rombongan.

Kapolda Kalteng melalui Kabidhumas Kombes Pol Erlan Munaji, S.IK., M.Si. mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk dukungan serta apresiasi dari Polda Kalteng kepada PJSI.

“Kami sangat mendukung segala bentuk program dan kegiatan untuk kemajuan dan berkembangnya Judo di Bumi Tambun Bungai ini,” katanya.

Dijelaskannya, audiensi ini merupakan bentuk sinergitas antara kepolisian bersama penggiat olahraga untuk memajukan Judo di Kalimantan Tengah. Terlebih, dari sarana dan prasarana hingga proses latihan.

“Diharapkan melalui audiensi ini, hubungan silaturahmi dan kemitraan antara Polri dengan PJSI Kalteng tetap terjaga dengan baik,” pungkas Erlan.

 

Polda Kalteng, Kapolda Kalteng, Irjen Pol Djoko Poerwanto, Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji, Kalimantan Tengah, Kalteng, AKBP Bronto Budiyono