Banjarnegara – Ulah maling di Banjarnegara ini terbilang keterlaluan. Masuk masjid tanpa melepas sepatu, pelaku menggasak kotak amal di dalam masjid. Aksi nekat ini terekam kamera CCTV dan viral di media sosial.
Dalam video berdurasi 45 detik ini terlihat pria bersepatu dan mengenakan celana pendek masuk Masjid Al Ikhlas, Desa Petambakan, Kecamatan Madukara, Banjarnegara. Pelaku langsung menuju kotak amal dan mencongkel gemboknya.
Video yang diunggah oleh akun media sosial Instagram @banjarnegaraterkini ini sudah mendapat 2 ribu lebih respons dari warganet.
Dikonfirmasi, Takmir Masjid Al-Ikhlas Desa Petambakan sekaligus perangkat Desa Petambakan, Khoiruman, membenarkan kejadian tersebut. Berdasarkan rekaman CCTV, aksi pencurian terjadi pada Sabtu (10/8) dini hari tadi.
“Iya benar pencurian ini kalau dari rekaman CCTV itu jam 2 dini hari,” ujarnya saat ditemui di Masjid Al-Ikhlas Desa Petambakan, Sabtu (10/8/2024).
ia mengungkapkan, aksi pencurian dini hari tadi menambah daftar panjang pencurian kotak amal di Masjid Al-Ikhlas. Hingga saat ini tercatat 7 kali kejadian pencurian kotak amal.
“Sudah sering, kalau kotak amal yang ada di dalam masjid sudah 5 kali. Ada kotak amal di luar 2 kali. Akhirnya kami pasang camera CCTV tapi ternyata masih dicuri juga. Kalau kotak amal yang di luar sudah diganti dengan besi,” terangnya.
Seringnya kejadian pencurian membuat pihak pengurus Masjid Al-Ikhlas ini akan berbenah. Salah satunya membuat kotak amal yang permanen agar tidak mudah dicuri.
“Karena sering ada pencurian kami akan melakukan evaluasi. Mungkin kedepan kami akan membuat kotak amal yang dari tembok agar sulit untuk dicuri,” kata dia.
sumber: detikjateng
Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Suryadi, Kombes Pol Ari Wibowo, Kepolisian Daerah Jateng, Polisi Jateng, Polri, Polisi Indonesia, Artanto, Ribut Hari Wibowo