Berita

Tim Gabungan Cek Kualitas BBM di SPBU Kudus Usai Isu Oplosan, Ini Hasilnya

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Tim Gabungan Cek Kualitas BBM di SPBU Kudus Usai Isu Oplosan, Ini Hasilnya

Share this article
Spbu kudus diperiksa terkait isu bbm oplosan, begini hasilnya

KUDUS – Menyusul isu terkait dugaan campuran atau pengoplosan pada bahan bakar minyak (BBM), Tim Gabungan dari Satreskrim Polres Kudus bersama Dinas Perdagangan setempat dan Pertamina melakukan inspeksi langsung di SPBU Modern Klaling, Selasa (4/3/2025).

Tim yang dipimpin oleh Kasatreskrim Polres Kudus, AKP Danail Arifin, bersama jajaran Dinas Perdagangan dan Pertamina, meninjau proses quality control serta standar operasional prosedur (SOP) Quality and Quantity (QQ) dalam penyaluran BBM.

Pemeriksaan mencakup pengawasan dari terminal BBM hingga distribusi ke SPBU.

Selain itu, pengecekan juga dilakukan untuk memastikan ketersediaan stok BBM dalam rangka mengantisipasi peningkatan konsumsi selama Ramadan hingga Lebaran.

Kapolres Kudus, AKBP Ronni Bonic, melalui Kasatreskrim AKP Danail Arifin, menegaskan bahwa hasil pemeriksaan tidak menemukan adanya indikasi penyimpangan pada kualitas dan kuantitas BBM di SPBU Klaling.

“Dari hasil pengecekan, tidak ada temuan terkait kualitas maupun kuantitas BBM. Tiga sampel yang kami uji menunjukkan hasil sesuai dengan SOP QQ,” ujarnya.

Tim juga melakukan pengecekan stok BBM berbagai jenis, termasuk Biosolar, Pertalite, Pertamax, dan Pertamina Dex.

Berdasarkan data yang diperoleh, stok BBM di SPBU Klaling tercatat sebagai berikut: Pertamax sebanyak 13.000 liter, Pertalite 44.000 liter, Biosolar 37.000 liter, dan Pertamina Dex 900 liter.

Sementara itu, Staf Dinas Perdagangan Kabupaten Kudus, Agus Riyanto, menambahkan bahwa inspeksi ini dilakukan guna memastikan pola distribusi dan ketersediaan BBM tetap aman hingga Lebaran.

“Di SPBU, kami juga melakukan uji kualitas dan kuantitas BBM menggunakan bejana serta gelas ukur. Hasilnya, spesifikasi BBM yang dijual sudah sesuai dengan ketetapan Dirjen Migas dan Meteorologi terkait SOP QQ,” jelasnya.

Dengan adanya pengecekan ini, masyarakat diimbau untuk tetap tenang dan tidak khawatir terhadap isu pencampuran BBM, karena pengawasan terus dilakukan guna memastikan kualitas dan distribusi BBM tetap sesuai standar yang telah ditetapkan.

sumber: Tribun-Pantura.com

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, Kombes Pol Ari Wibowo, AKBP Ike Yulianto Wicaksono, Artanto, Ribut Hari Wibowo