Berita

Warga Jodipan Solid Dukung Paslon WALI untuk Pemimpin Kota Malang

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Warga Jodipan Solid Dukung Paslon WALI untuk Pemimpin Kota Malang

Share this article
Dukungan Warga Jodipan Untuk Paslon Wali Makin Menguat

MALANG – Dukungan untuk pasangan calon (paslon) nomor urut 1, Wahyu Hidayat dan Ali Muthohirin (WALI), semakin menguat menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Malang 2024.

Kali ini, paslon WALI mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat Kelurahan Jodipan. Pada Sabtu (16/11/2024), warga Jodipan secara resmi mendeklarasikan dukungannya terhadap paslon WALI.

Deklarasi ini menjadi bukti harapan masyarakat agar Wahyu Hidayat dan Ali Muthohirin terpilih sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang pada periode mendatang.

Angga, seorang tokoh pemuda setempat, menyebut Wahyu Hidayat sebagai sosok pemimpin yang merangkul semua lapisan masyarakat tanpa pandang bulu.

“Karena Pak Wahyu selalu antusias kepada warga, solidaritasnya tidak milih-milih. Semua diayomi oleh beliau,” ujar Angga.

Menurutnya, program-program yang diusung oleh paslon WALI juga sangat relevan dengan kebutuhan masyarakat, terutama di bidang pendidikan.

Untuk itu, menurut warga Jodipan, Wahyu Hidayat merupakan sosok yang tepat sebagai pemimpin di Kota Malang.

“Beasiswa untuk anak-anak yang tidak mampu sangat berpihak kepada masyarakat kecil. Pendidikan ini sangat penting bagi masyarakat Kota Malang khususnya di Jodipan ini,” tambahnya.

Angga memastikan, warga Jodipan akan terus bergerak untuk memenangkan paslon WALI. Ia mengungkapkan bahwa ratusan warga dari kelurahan tersebut telah sepakat memberikan dukungan kepada WALI.

“700 yang hadir di sini sepakat untuk memilih paslon WALI,” tegasnya.

Menanggapi dukungan tersebut, calon Wali Kota Malang nomor urut 1, Wahyu Hidayat mengucapkan terima kasih atas kepercayaan masyarakat Jodipan.

Ia menyebut dukungan ini sebagai hasil nyata dari kebijakan-kebijakan yang ia jalankan selama menjabat sebagai Penjabat (Pj) Wali Kota Malang.

“Jodipan luar biasa sekali. Mereka menyambut dan keluar semua. Dan mereka sudah tahu terkait dengan visi misi saya. Mereka ingin program yang saya jalankan dulu saat menjabat sebagai Pj bisa dilanjutkan kembali,” ungkap Wahyu.

Wahyu juga menyampaikan optimisme bahwa dukungan ini akan membawa kemenangan bagi paslon WALI di Pilkada mendatang.

Ia percaya masyarakat Kota Malang telah memiliki penilaian yang cerdas dalam memilih pemimpin terbaik untuk kotanya.

“Optimis sekali, elektabilitas juga naik drastis. Masyarakat sudah pintar, tidak akan terpengaruh intervensi dengan pola-pola yang seperti apa. Saya yakin Kota Malang akan lebih baik lagi jika tidak salah memilih pemimpin,” pungkasnya.

sumber: blok-a.com

 

Pilwakot Malang, Paslon Wali, Pasangan 1, Mbois, WALI, Pilwali Malang, Wahyu Hidayat, Wahyu Hidayat-Ali Mutohirin, Ali Mutohirin, Malang Kota, Kota Malang, Jawa Timur, Kodya Malang, Pemkot Malang, Pemerintah Kota Malang