Berita

Wujudkan Prinsip BETAH, Polda Kalteng Gelar Pakta Integritas Dikbangum Terpadu 2024

Cropped Favicon Bi 1.png
×

Wujudkan Prinsip BETAH, Polda Kalteng Gelar Pakta Integritas Dikbangum Terpadu 2024

Share this article

Palangka Raya – Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah (Polda Kalteng) kembali menggelar kegiatan pengambilan sumpah dan penandatanganan Pakta Integritas pendidikan pengembangan umum (Dikbangum) terpadu tahun anggaran 2024, bertempat di Gedung Graha Bhayangkara, Mapolda setempat, Senin (26/2/24) pagi.

Adapun Dikbangum terpadu yang digelar kali ini meliputi, Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tk.II, Sekolah Staf dan Pimpinan Pertama (Sespimma) angkatan 71 dan 72, S1 Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) dan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK) angkatan 82 serta Sekolah Inspektur Polisi (SIP) angkatan 53.

Kegiatan tersebut, dipimpin langsung oleh Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto, diwakili Wakapolda Brigjen Pol Mohamad Agung Budijono, S.IK., M.Si. dan dihadiri Irwasda Kombes Pol Ady Soeseno, S.IK. para pejabat utama Polda serta turut dihadiri seluruh panitia dan perwakilan peserta seleksi.

Dalam arahannya Wakapolda Kalteng menyampaikan, bahwa seleksi ini merupakan suatu kesempatan bagi seluruh personel Polri yang memenuhi syarat untuk meningkatkan kemampuan dan pengembangan karir.

“Saya berharap kepada seluruh peserta seleksi, agar dapat mempersiapkan diri sebaik mungkin, tetap menjaga kesehatan dan selalu percaya kepada kemampuan diri sendiri. Upayakan semaksimal mungkin dalam menjalani tes,” ucap Wakapolda.

Wakapolda juga menekankan, kepada seluruh panitia dan peserta seleksi agar memegang teguh komitmen prinsip BETAH (bersih, transparan, akuntabel, dan humanis) dalam mewujudkan proses seleksi yang baik dan berkualitas.

Sementara itu, Kepala Biro Sumber Daya Manusia (Karo SDM) Kombes Pol Ivan Adhityas Nugraha, S.IK. didampingi Kabidhumas Kombes Pol Erlan Munaji, S.IK., M.Si. menambahkan, bahwa dalam seleksi kali ini sebanyak 262 peserta telah terdaftar dalam seleksi terpadu di Polda Kalteng.

Adapun rincian jumlah peserta terdiri dari, 7 peserta terdiri 5 pria dan 2 wanita mengikuti seleksi PKN, 8 peserta seleksi Sespimma terdiri 6 pria dan 2 wanita, serta peserta yang mengikuti seleksi PTIK dan STIK sebanyak 13 orang terdiri dari 12 pria dan 1 wanita.

“Sedangkan untuk, seleksi Sekolah Inspektur Polri diikuti sebanyak 234 orang yang terdiri dari 226 pria dan 8 wanita,” tutupnya.

 

Polda Kalteng, Kapolda Kalteng, Irjen Pol Djoko Poerwanto, Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji, Kalimantan Tengah, Kalteng, AKBP Bronto Budiyono